Hati-Hati! Bahaya Makanan Manis Mengincar Kesehatan, Bisa Memicu Penuaan Dini Hingga Berisiko Kerusakan Ginjal

- 24 April 2021, 05:00 WIB
Ilustrasi makanan manis
Ilustrasi makanan manis /Ajni/pixabay/congerdesign

KABAR BESUKI - Sebagian orang suka sekali makanan manis, apalagi  saat berbuka puasa. Mereka dominan menyerbu makanan manis.

Karena selama bulan puasa, istilah "berbukalah dengan yang manis" sering menjadi suatu pembenaran untuk mengkonsumsi gula berlebihan ketika berbuka. Padahal makanan manis punya sisi buruknya tersendiri.

Seperti yang diketahui, makan manis secara berlebihan mempunyai efek tertentu, bukanlah sekedar menambah berat badan atau memicu diabetes.

Baca Juga: Sejumlah Psikolog Mengklaim Hedonisme Sangat Bermanfaat untuk Kesehatan Mental, Benarkah?

Bahaya lain seperti penuaan dini, kerusakan ginjal dan hati, hingga meningkatnya risiko penyakit jantung juga bisa terjadi kalau Anda tidak membatasi asupan gula dan makanan manis lainnya.

Saat berbuka puasa, segala makanan maupun minuman, terutama yang manis, dapat terlihat menggiurkan. Akibatnya, Anda tidak sadar telah mengkonsumsinya secara berlebihan.

Melansir dari laman SehatQ, ada baiknya Anda mengetahui lebih jauh mengenai efek mengonsumsi makanan manis berlebihan berikut ini:

  1. Memicu kenaikan berat badan

Semakin banyak Anda mengonsumsi makanan atau minuman yang tinggi gula, maka kenaikan berat badan yang akan dialami juga semakin banyak. Individu yang mengkonsumsi minuman manis berlebihan, umumnya memiliki berat badan berlebih dan lebih berisiko terkena diabetes tipe 2.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Inilah Kelebihan Sedotan Stainless Steel yang Sangat Ramah Lingkungan

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: sehatq


Tags

Terkini

x