Kabar Gembira! Penelitian Ungkap Golongan Darah O Ternyata Miliki Risiko Lebih Rendah Tertular Covid-19

- 7 Mei 2021, 10:17 WIB
foto : ilustrasi golongan darah -
foto : ilustrasi golongan darah - /Aliefia R/pixabay // user : 200degrees-2051452

KABAR BESUKI – Covid-19 saat ini masih menjadi momok yang terus dihadapi oleh seluruh masyarakat di dunia. Bahkan, hingga setahun lamanya, virus menular ini tak kunjung hilang bahkan penyebarannya semakin meluas.

Saat ini pemerintah tengah gencar melakukan program vaksinasi sebagai salah satu upaya pencegahan penyebaran virus covid-19.

Penularan virus covid-19 juga tidak mengenal usia maupun golongan. Dari anak-anak bahkan orang tua juga bisa tertular virus covid-19.

Namun, ada sebuah fakta menarik yang mengatakan bahwa, seseorang yang memiliki golongan darah O ternyata memiliki risiko lebih rendah untuk terlular covid-19.

Baca Juga: Dosen di Jember Resmi Ditahan Usai Lakukan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur

Dilansir Kabar Besuki dari Reuters, sebuah studi yang dilakukan di Kanada mengungkap bahwa, pemilik golongan darah O maupun Rh-negatif mungkin berisiko sedikit lebih rendah untuk terinfeksi covid-19.

Penelitian tersebut melibatkan 225.556 orang Kanada yang menjalani tes covid-19. Hasil dari penelitian tersebut menunjukkan bahwa, orang dengan golongan darah O berpotensi 12 persen lebih rendah terinfeksi covid-1 dibandingkan golongan darah lainnya.

Selain itu, orang dengan golongan darah O juga berpeluang lebih rendah 13 persen meninggal akibat covid-19 ketimbang golongan darah lainnya.

Peneliti menjelaskan bahwa, orang dengan golongan darah O-negatif dinilai lebih terlindungi sehingga membuat tubuhny lebih kebal terhadap covid-19.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: REUTERS


Tags

Terkini

x