Kata Ahli: Wanita yang Memiliki Pinggul Besar Ternyata Dianggap Lebih Cerdas dan Sehat

- 20 Mei 2021, 19:47 WIB
ilustrasi foto wanita pinggul besar
ilustrasi foto wanita pinggul besar /pexels /Gantas Vaiciulenas

KABAR BESUKI – Memiliki pinggul yang besar umumnya membuat para wanita merasa kurang percaya diri. Pasalnya, pinggul besar dianggap mengganggu penampilan dan dianggap kurang menarik bagi para wanita.

Padahal, wanita yang memiliki pinggul besar memiliki sebuah kelebihan yang belum tentu dimiliki oleh para wanita lainnya.

Wanita yang memiliki pinggul besar justru dianggap memiliki tingkat kecerdasan yang lebih tinggi serta memiliki tubuh yang lebih sehat. Pinggul besar yang dimiliki para wanita menandakan bahwa wanita tersebut memiliki kesehatan tubuh yang baik.

Baca Juga: Resep Membuat Cendol, Salah Satu Kuliner Khas Indonesia

Dilansir Kabar Besuki  dari Elite Daily, sebuah studi yang dilakukan di University of Oxford, Amerika Serikat menemukan adanya hubungan antara pinggul besar dengan kecerdasan dan kesehatan tubuh seseorang.

Penelitian tersebut melakukan analisis kepada 16 ribu wanita. Hasil dari penelitian tersebut mengungkap bahwa, wanita dengan pinggul lebih besar dari ukuran rata-rata tidak hanya cerdas tetapi juga tahan terhadap penyakit kronis.

Profesor Dr. Konstantinos Manolopoulos, seorang kepala riset penelitian menemukan bahwa, lemak di pinggul dan paha pada wanita yang memiliki pinggul besar justru melindungi tubuh dari penyakit kronis seperti jantung dan diabetes.

Pinggul besar yang dimiliki juga dapat merangsang pembentukan hormon leptin dalam tubuh serta bertanggung jawab dalam mengendalikan berat badan.

Baca Juga: Kapal Iran dan Panama Jebol Laut Indonesia, Hakim Belum Berikan Vonis

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: elite daily


Tags

Terkini

x