Bentuk Bibir Bisa Ungkapkan Kepribadian Seseorang, Cek Bibirmu dan Simak Penjelasannya

- 6 Juni 2021, 13:57 WIB
Bibir seseorang bisa ungkap kepribadian/ pexels.com/ SHVETS production
Bibir seseorang bisa ungkap kepribadian/ pexels.com/ SHVETS production /

KABAR BESUKI - Setiap orang memiliki bentuk dan fitur wajah yang berbeda-beda, dan hal tersebut bisa menjadi sebuah acuan untuk menentukan kepribadian seseorang.

Salah satunya adalah bentuk bibir. Menurut sejumlah ahli, bentuk mulut bisa memprediksikan kepribadian dan karakter seseorang.

Menurut studi, perbedaan kepribadian melalui bibir bisa bisa dilihat dari ukuran, bentuk, definisi busur cupid, dan kekenyalan bibir.

Baca Juga: Taiwan Membuat Vaksin COVID-19 untuk Perusahaan AS, dan Berusaha Mempercepat Program Vaksinasi

Hal ini pun disebut dengan morfopsikologi, yang menunjukkan jika fitur wajar seseorang bisa mengungkapkan aspek psikologisnya.

Seperti dilansir dari She Finds, berikut adalah bentuk bibir dan kecenderungan kepribadian seseorang berdasarkan ilmu morfopsikologi.

bentuk bibir ungkapkan kepribadian/ shefinds.com/
bentuk bibir ungkapkan kepribadian/ shefinds.com/

  1. Bibir tipis

Orang yang memiliki bibir tipis cenderung bersikap perfeksionis. Mereka menginginkan sesuatu berjalan sempurna sesuai dengan kemauannya.

Baca Juga: Chord dan Lirik Lagu 'Ketampel' yang Dipopulerkan oleh Anggun Pramudita: Dong-donge Riko Sing Isun Duweni

Mereka juga umumnya merupakan seorang introvert atau suka kesendirian dan juga sangat mandiri. Mereka adalah orang yang tidak takut bekerja sendirian.

Hal inilah yang biasanya membuat pemilik bibir tipis seringkali tidak memiliki hubungan yang baik dengan pasangannya.

Meski begitu, orang dengan bibir tipis akan sangat cocok dengan seseorang yang memiliki hobi dan minat yang sama dengan dirinya.

Baca Juga: Sosok 'Crazy Rich Jakarta' yang Adopsi 13 Bayi, Begini Janji Monica Soraya Kepada Suami dan Keempat Anaknya

  1. Bibir tebal

Orang berbibir tebal secara umum dianggap sebagai yang paling menarik. Selain itu mereka juga cenderung yang memiliki empati paling besar diantara orang dengan bentuk bibir yang lain.

Mereka adalah seseorang yang sangat protektif dan peduli terhadap orang-orang yang mereka sayangi. 

Wanita yang memiliki bibir tebal juga dianggap memiliki aura keibuan yang berbeda dari pemilik jenis bibir lainnya.

Baca Juga: Harga Kompor Buat Nge-Grill Murah Meriah Hanya Rp200 Ribuan Kualitas Terbaik

Orang berbibir tebal juga seseorang yang sangat percaya diri memiliki daya tarik yang sangat tinggi.

  1. Bibir berbentuk hati

Orang dengan bentuk bibir yang seperti hati digambarkan sebagai pribadi yang sangat ceria dan juga berkemauan keras. Mereka akan selalu terlihat sedang tersenyum meskipun sedang serius.

Mereka dianggap sebagai pribadi yang paling glamor di antara pemilik bentuk bibi lainnya.

Baca Juga: 3 Bentuk Lidah yang Dapat Mengungkapkan Kepribadianmu, Simak Penjelasan dan Kamu Nomer Berapa

Orang dengan jenis bibir ini juga sangat artistik, kreatif, dan memiliki kepribadian yang energik. Mereka juga disukai oleh banyak orang karena pembawaannya cenderung sangat ramah dan penuh optimisme.***

Editor: Prasetyo Bagus Pramono

Sumber: She Finds


Tags

Terkini

x