Tata Cara Shalat Idhul Adha yang Baik dan Benar, Begini Cara Niat Beserta Susunannya

- 18 Juli 2021, 12:06 WIB
Ilustrasi Tata Cara Shalat Idhul Adha yang Baik dan Benar, Begini Cara Niat Beserta Susunannya
Ilustrasi Tata Cara Shalat Idhul Adha yang Baik dan Benar, Begini Cara Niat Beserta Susunannya /Pikiran Rakyat

KABAR BESUKI - Idhul Adha merupakan hari raya bagi umat islam, dalam pelaksanaannya kita diharuskan untuk melaksanakan shalat dahulu sebelum proses penyembelihan hewan kurban.
 
Tapi jangan samakan dengan salat Idul Fitri, bedanya, jangan sampai bangun tidur kamu langsung makan dan minum, sebab kita harus berpuasa sebelum melaksanakan salat Idul Adha.
 
Meski hukumnya sunah, mengerjakan salat Iduladha sangat dianjurkan bagi seluruh umat muslim. Para ulama terdahulu menyebutkan bahwa dua salat Id, Idulfitri dan Iduladha, termasuk dalam salat sunah muakad atau ibadah sunah yang sangat dianjurkan.
 
 
Berikut tata cara pelaksanaan ibadah shalat Idul Adha yang harus dikerjakan, seperti dikutip Kabar Besuki dari laman YouTube Santri Mengaji.
 
1. Niat
 
Salat sunah Iduladha dikerjakan sebanyak dua rakaat dengan lafal niat sebagai berikut:
 
"Ushalli sunnatan li 'idil adha rak 'ataini lillahi ta'alaa." Artinya: "Aku niat sholat sunat Idul Adha dua rakaat karena Allah Ta'ala.
 
2.  Takbiratul ihram (rakaat pertama)
 
3. Membaca Doa Iftitah
 
Kabiiraw walhamdu lilaahi katsiran wa subhaanallaahi bukrataw wa'ashiila, innii wajjahtu wajhiya lilladzii fatharas samaawaati wal ardha haniifam muslimaw wamaa anaa minal musyrikiin, Inna shalaatii wa nusukii wa mahyaaya wa mamaatii lillaahi Rabbil 'aalamiin, Laa syariikalahu wa bidzaalika umirtu wa anaa minal muslimiina.

 
Artinya: "Segala puji yang sebanyak banyaknya bagi Allah. Maha Suci Allah pada pagi dan petang hari. Aku menghadapkan wajahku kepada Tuhan yang telah menciptakan langit dan bumi dengan segenap kepatuhan dan kepasrahan diri, dan aku bukanlah termasuk orang orang yang menyekutukanNya. Sesungguhnya shalatku, ibadahku, hidup dan matiku hanyalah kepunyaan Allah, Tuhan semesta alam, yang tiada satu pun sekutu bagiNya. Dengan semua itulah aku diperintahkan dan aku adalah termasuk orang orang yang berserah diri."
 
4. Takbir 7 kali untuk rakaat pertama,
 
5. Membaca Surah Al-Fatihah,
 
6. Membaca salah satu surah atau ayat dalam Al-Qur'an, dianjurkan untuk membaca surah al-A'lâ,
 
7. Rukuk,
 
8. Iktidal,
 
9. sujud pertama,
 
10. duduk di antara dua sujud,
 
11. sujud kedua,
 
 
12. duduk sejenak sebelum bangkit mengerjakan rakaat kedua,
 
13. Takbir 5 kali untuk rakaat kedua,
 
14. Membaca Surah Al-Fatihah,
 
15. Membaca salah satu surah atau ayat dalam Al-Qur'an, dianjurkan untuk membaca surah al-Ghâsyiyah,
 
16. Rukuk,
 
17. Iktidal,
 
18. Sujud pertama,
 
19. Duduk di antara dua sujud,
 
20. Sujud kedua,
 
21. Duduk tasyahud akhir,
 
22. Salam.
 
Setelah selesai shalat tidak dianjurkan langsung pulang alangkah baiknya mendengarkan khotbah dahulu dari khatib.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Santri Mengaji


Tags

Terkini

x