3 Golongan Orang Ini Dipercaya Sulit Jadi Kaya Meski Berpenghasilan Tinggi, Apakah Kamu Salah Satunya?

- 6 November 2021, 14:30 WIB
3 Golongan Orang Ini Dipercaya Sulit Jadi Kaya Meski Berpenghasilan Tinggi, Kamu Salah Satunya?
3 Golongan Orang Ini Dipercaya Sulit Jadi Kaya Meski Berpenghasilan Tinggi, Kamu Salah Satunya? /Andrea Piacquadio/pexels

KABAR BESUKI – Hidup kaya raya tentu menjadi keinginan dan impian semua orang. Tak heran banyak orang yang rela bekerja dari pagi hingga malam untuk bisa mengumpulkan pundi-pundi uang dan menjadi orang kaya.

Tapi tahukah kamu, bahwa ternyata tidak semua orang bisa menjadi kaya raya loh. Pasalnya,  menurut primbon jawa ada beberapa golongan orang yang disebut-sebut sulit untuk kaya.

Hal ini juga disampaikan oleh ahli supranatural Mbah Yadi. Mbah Yadi mengungkap ada golongan orang-orang tertentu yang akan sulit untuk kaya meski telah bekerja keras.

Baca Juga: Cara Mengobati Santet dengan Mudah, Cukup Gunakan Buah Ini dan Garam

Seperti dilansir Kabar Besuki dari Youtube Esa Production, berikut ada beberapa golongan orang yang disebut-sebut sulit untuk kaya. Penasaran apa saja? Yuk simak ulasannya.

  1. Orang Kaya Gengsi Tinggi

Menurut primbon Jawa, orang dengan gengsi yang tinggi akan sulit untuk menjadi kaya. Meski orang tersebut memiliki penghasilan yang tinggi, namun jika ia memiliki sifat gengsian maka ia akan sulit untuk menjadi orang kaya.

Orang dengan gengsi tinggi ini juga seringkali mengeluarkan uang tanpa melihat kemampuannya dan sehingga tanpa sadar pengeluarannya melebihi penghasilan yang didapatkan.

Menuruti gaya hidup yang tinggi akibat gengsi inilah nantinya yang akan membuat penghasilan yang didapat jadi mudah habis.

  1. Orang Miskin Gengsi Tinggi

Orang yang memiliki ekonomi rendah atau berpenghasilan rendah yang memiliki gengsi tinggi juga termasuk orang yang sulit untuk kaya.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Esa Production


Tags

Terkait

Terkini

x