Tips Mengolah dan Menyimpan Daging Kurban Agar Terhindar dari PMK, Jangan Langsung Dicuci

- 9 Juli 2022, 09:26 WIB
Tips Mengolah dan Menyimpan Daging Kurban Agar Terhindar dari PMK.Pixabay/Black Wolfi
Tips Mengolah dan Menyimpan Daging Kurban Agar Terhindar dari PMK.Pixabay/Black Wolfi /

KABAR BESUKI – Merayakan Hari Raya Idul Adha dan ibadah kurban di tengah merebaknya wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) tentu menimbulkan kekhawatiran.

Banyak orang khawatir jika nantinya daging hasil kurban tidak aman untuk dikonsumsi karena terpapar PMK.

Terlebih ada beberapa bagian tertentu dari hewan kurban yang rentan tertular PMK, seperti bagian daging, jeroan, tulang hingga kepala.

Sehingga sangat penting bagi masyarakat untuk mengetahui bagaimana cara mengolah dan menyimpan daging kurban di tengah wabah PMK agar tetap aman untuk dikonsumsi.

Baca Juga: Doa Terbaik di Hari Arafah Sesuai Anjuran Rasulullah Kepada Sahabat

Masyarakat kini tak perlu khawatir, sebab anda bisa mengolah daging hasil kurban dengan cara yang tepat untuk mencegah berbagai patogen yang ada dalam daging.

Dilansir Kabar Besuki dari Instagram @ditjen_pkh, Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan membagikan tips untuk membantu masyarakat mengolah dan menyimpan daging kurban agar tetap aman untuk dikonsumsi.

Berikut ada beberapa cara mengolah daging untuk mencegah penyebaran PMK dari Ditjen PKH :

  1. Daging tidak dicuci sebelum diolah
  2. Daging direbus di air mendidih selama 30 menit
  3. Jeroan direbus di air mendidih selama 30 menit
  4. Jika tidak langsung diolah, maka daging bersama kemasanya disimpan di dalam shiller selama 24 jam, kemudian pindahkan dalam freezer
  5. Kemasan pembungkus daging jangan langsung dibuang tapi rendam dahulu dengan deterjen/pemutih pakaian/cuka dapur untuk mencegah sebaran virus ke lingkungan.

Baca Juga: Update Harga Domba Sabtu 9 Juli 2022: Domba Ekor Gemuk dan Domba Ekor Kurus dari Dewasa Hingga Cempe

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF


Tags

Terkait

Terkini

x