Hari Perempuan Sedunia: Mengenal Gulabi Gang, Komunitas Perempuan Penggebuk Pria Pelaku Kekerasan di India

- 8 Maret 2021, 13:51 WIB
Gulabi Gang
Gulabi Gang / gulabigang.in

Meskipun di perkotaan besar seperti Mumbai dan Delhi sudah mulai melepaskan tradisi kuno itu, tapi sistem kejam tersebut masih terus berkembang di pedesaan.

Dengan latar belakang inilah Sampat Devi Pal, seorang perempuan asal Uttar Pradesh, India membangun sebuah komunitas untuk melindungi perempuan dari jeratan suami yang melakukan kekerasan dalam rumah tangga.

Komunitas ini disebut dengan Gulabi Gang atau Pink Gang. Para anggotanya memakai Sari berwarna merah muda dan membawa lathi (tongkat) untuk mengancam laki-laki yang bertindak kasar terhadap perempuan.

Baca Juga: Mau Sukses Berwirausaha di Usia Muda? Ikuti 6 Tips Jitu Ini Supaya Anda Memperoleh Hasil yang Diharapkan

"Ya, Kami melawan pemerkosa dengan lathi. Jika Kami menemukannya, akan dihajar sampai babak belur supaya dia tidak berani melakukannya kepada gadis atau wanita manapun lagi," kata Devi.

Devi mendapatkan panggilan tersebut ketika suatu hari ia melihat seorang pria memukuli istrinya tanpa ampun. Berusaha untuk membela si isttri, ia malah ikut terkena pukulan dari sang suami.

Baca Juga: Peringati Hari Perempuan Internasional, Simak Rekomendasi Film Bertema Wanita dengan Penuh Daya

Ia dan lima orang wanita lainnya kemudian mendatangi rumah pria itu lagi keesokan hari, sambil membawa tongkat dan memukulinya hingga si suami kapok.

Setidaknya sememjak 2014, Gulabi Gang memiliki sekitar 400.000 pengikut mulai dari umur 16 hingga 60 tahun dan masih terus berkembang hingga kini.

Bukan hanya melindungi wanita yang disiksa oleh suaminya, Gulabi Gang juga saat ini banyak berkontribusi untuk memberantas kasus ketidakadilan di India.

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: Al Jazeera


Tags

Terkini