Tuduhan Penyerangan dari Azerbaijan Dibantah Keras oleh Armenia

- 28 Mei 2021, 17:59 WIB
Ilustrasi Penyerangan dari Azerbaijan
Ilustrasi Penyerangan dari Azerbaijan /pixabay/

KABAR BESUKI - Azerbaijan katakan ada insiden penyerangan terhadap tentaranya. Pada Jumat 28 Mei 2021, salah satu tentaranya terluka ketika sejumlah polisi tentara Azerbaijan diserang semalam oleh pasukan Armenia.

Terkait informasi yang beredar, tentang penyerangan dari pasukan Armenia terhadap tentara Azerbian, ditangkis keras oleh Armenia. Pasalnya dari pihak Armenia tak pernah melakukan hal tersebut.

Dalam sebuah pernyataan, kementerian pertahanan Azerbaijan mengatakan pasukan Armenia telah menembak dari beberapa arah ke posisi tentaranya di Nakhchivan, yakni daerah kantong Azerbaijan yang dipisahkan oleh wilayah Armenia dari wilayah Azerbaijan lainnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 29 Mei 2021: Capricorn Diam-diam Ternyata Sahabat Anda Menyimpan Rasa

Dalam hembusan kabar yang beredar, tentara Azerbaijan mengalami luka-luka dan membutuhkan pertongan pertama untuk mengatasi terjadi hal yang tidak-tidak. Tentara yang terluka harus dibawa bawa ke rumah sakit. Hal itu dijelaskan oleh kementerian pertahanan Azerbian.

Dilansir dari Reuter, pernyataan tersebut dibantah oleh kementerian pertahanan Armenia. Kabar itu meluncur berdasarkan laporan dari kantor berita TASS.

Dikatakan terjadi penangkapan prajurit Armenia pada Kamis 27 Mei 2021. Hal itu merupakan suatu perkembangan terbaru perihal sengketa perbatasan yang masih terus membara.

Baca Juga: Demi Bisa Main Judi Online, Pelajar Ini Nekat Curi Uang dari Kotak Amal Masjid

Dalam enam pekan telah terjadi pertempuran pada September hingga November 2020, pasukan Azerbaijan mengusir mundur pasukan etnis Armenia dari wilayah yang sudah dikuasai sejak 1990-an di sekitar wilayah Nagorno-Karabakh di Azerbaijan.

Terjadinya konflik antara dua kubu tersebut, membuat salah satu negara besar di dunia turut bersuara.

Dilansir dari situs Antara, dikatakan bahwa saat ini, Rusia dikatakan menjadi perantara gencatan senjata dalam pertempuran antara Armenia dan Azerbaijan itu.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: REUTERS


Tags

Terkini

x