Denver Nuggets Taklukkan Cleveland Cavaliers, Jamal Murray Menggila dengan Torehkan Career High

20 Februari 2021, 09:59 WIB
Jamal Murray//Instagram/@nuggets/ /

KABAR BESUKI - Cleveland Cavaliers tersungkur dengan kekalahan telak terhadap Denver Nuggets pada Sabtu, 20 Februari 2021.

Kedua tim berhadapan di kandang Cavaliers, Rocket Mortgage FieldHouse pada pagi tadi. Denver Nuggets dengan duo Nikola Jokic dan Jamal Murray berhasil menaklukkan Cavaliers dengan skor telak 120-103.

Dalam pertandingan ini terdapat satu pemain yang sangat disoroti selama pertandingan. Pemain tersebut tidak lain adalah Jamal Murray, yang hari ini mampu mencetak poin tertinggi sepanjang karir, yaitu 50 poin.

Baca Juga: Tatap Muka dengan Teten Masduki, Shopee Katakan Pedagang Lokal dan UMKM di Platform Capai 97 Persen

Baca Juga: UU ITE Ciptakan Paguyuban, Najwa Shihab: Masyarakat Berkumpul Saling Menguatkan Saja Anda Kritik?

Pemain posisi guard ini bermain cukup "panas" sepanjang pertandingan. Hal ini mengingatkan para pecinta NBA terhadap performanya di NBA Bubble dimana statistika yang ditorehkannya sangat fantastis.

Kali ini Murray membuktikan bahwa dia merupakan pemain yang berkaliber dan tidak bisa lagi dipandang sebelah mata oleh penikmat maupun analis dari NBA. Dengan torehan 50 poin, 2 assis, dan 6 rebound, Murray mampu memimpin timnya menuju kemenangan.

Rekan setimnya Nikola Jokic hampir meraih statistika triple-double dengan torehan 16 poin, 9 assis, dan 12 rebound dalam waktu 33 menit bermain. Statistika tersebut bukanlah hal yang baru bagi Jokic, karena pemain tersebut dikenal dengan gaya bermainnya yang seperti guard walaupun bermain pada posisi center.

Jokic baru saja dinobatkan sebagai starter dari All-Star Game di Tim yang dipimpin oleh Lebron James. Namun sayangnya Murray belum mendapatkan pengakuan dan dukungan sebesar itu untuk masuk ke dalam starter All-Star terlepas dari permainannya.

Baca Juga: Prediksi Percintaan Hari Ini, 20 Februari 2021: Cancer Permasalahan Hubungan dan Scorpio Kesempatan

Cleveland yang dipimpin oleh duo Collin Sexton dan Darius Garland tersebut sayangnya belum mampu mengalahkan Nuggets dengan total torehan poin keduanya sebanyak 37 poin.

Terlepas dari kekalahan tersebut, para starter Cavaliers mendapatkan poin double digit masing-masing. Pada pertandingan ini sayangnya Andre Drummond tidak bermain.

Drummond kabarnya akan di trade atau di buy out oleh Cavaliers guna mendapatkan pemain yang dapat membantu proses rebuild dari tim asal Cleveland tersebut.

Semenjak keluarnya Lebron dari Cavaliers, organisasi tim berupaya untuk melakukan rebuild dan memulai pembentukan tim dari awal lagi dengan pemain-pemain muda yang berpotensi.

Potensi yang didapatkan Cavaliers juga tidak main-main. Collin Sexton merupakan bukti bahwa Cavaliers dikelilingi oleh pemain yang memiliki prospek yang cerah beberapa tahun kedepan.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: NBA

Tags

Terkini

Terpopuler