3 Alasan Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong Layak Bermain di Proliga, Salah Satunya Punya Banyak Fans di Indonesia

21 Juni 2022, 19:51 WIB
3 Alasan Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong Layak Bermain di Proliga, Salah Satunya Punya Banyak Fans di Indonesia. /Instagram.com/@leedayeong_ah

KABAR BESUKI - Nama Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong begitu dirindukan oleh pecinta bola voli dunia tak terkecuali di Indonesia sepanjang bergulirnya Volleyball Nations League 2022.

Pasalnya, Korea Selatan sejauh ini belum pernah satupun memetik kemenangan di Volleyball Nations League 2022 untuk sektor putri.

Meski banyak netizen Korea Selatan tak menghendaki Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong untuk kembali membela negaranya akibat isu skandal bullying, namun banyak fans internasional justru menghendaki mereka untuk kembali bermain bersama tim nasional di tanah kelahirannya.

Bahkan, tak sedikit pula fans di Indonesia mengharapkan agar Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong untuk bermain di Proliga jika federasi bola voli di Korea Selatan enggan untuk menerima mereka kembali.

Baca Juga: Atlet Voli Korea Selatan Lee Da Yeong Muncul Kembali di Media Sosial Usai Lama Menghilang Akibat Isu Skandal

Berikut tiga alasan Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong dinilai layak untuk bermain di Proliga sebagaimana dirangkum Kabar Besuki dari berbagai sumber, antara lain:

1. Merupakan Setter dan Opposite Hitter Terbaik Dunia

Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong dikenal sebagai setter dan opposite hitter terbaik dunia yang telah berjasa besar terhadap tim nasional voli putri Korea Selatan.

Sebelum mereka terkena sanksi oleh federasi, mereka berdua menjadi salah satu tokoh kunci di balik irama permainan tim nasional Korea Selatan.

Terbukti, peran keduanya berhasil mengantarkan Korea Selatan lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 untuk sektor voli putri.

Saat ini, Lee Da Yeong diketahui memperkuat PAOK Thessaloniki, salah satu klub bola voli di Liga Yunani.

Sementara Lee Jae Yeong diketahui masih hiatus dari aktivitasnya sebagai atlet maupun di media sosial.

Baca Juga: 5 Manfaat Bermain Voli Pantai untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Meningkatkan Imun

2. Memiliki Banyak Fans di Indonesia

Meski Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong sampai saat ini masih menjadi 'public enemy' di kalangan masyarakat Korea Selatan, namun rupanya kehadiran mereka sangat dirindukan oleh fans internasional tak terkecuali di Indonesia.

Pecinta bola voli di Indonesia begitu merindukan kehadiran sosok Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong di kancah bola voli internasional seperti Volleyball Nations League.

Tak hanya memiliki skill kelas dunia, Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong dicintai fans di Indonesia karena visual yang tak kalah cantik dibandingkan dengan aktris K-Drama maupun idol K-Pop.

Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong sendiri mulai dikenal oleh pecinta bola voli tanah air sejak kehadirannya di ajang Asian Games 2018 yang digelar di Indonesia.

Kala itu, Emtek khususnya Indosiar sebagai official broadcaster juga kerap menayangkan pertandingan bola voli putra maupun putri, termasuk untuk pertandingan yang melibatkan tim nasional voli putri Korea Selatan.

Baca Juga: Atlet Voli Banyuwangi Ini Mengeluh Tak Ada Turnamen Resmi Selama Pandemi Hingga Diberlakukannya PPKM Darurat

3. Kemudahan untuk Diterima Sebagai Pemain

Proliga juga merupakan salah satu kompetisi bola voli yang menjadi tujuan dari para pevoli dunia.

Di saat yang bersamaan, setiap tim yang berkompetisi di Proliga menginginkan pemain terbaik untuk menjadi juara.

Sepanjang klub memiliki budget yang memadai, Proliga bisa menjadi 'surga' bagi Lee Da Yeong dan Lee Jae Yeong jika tak mendapat tempat untuk bermain di liga domestik Korea Selatan, terlebih jika kontrak dengan PAOK Thessaloniki tak diperpanjang.

Dengan merekrut mereka, bukan tidak mungkin salah satu klub Proliga akan mengalami peningkatan jumlah fans dari kalangan yang bahkan sebelumnya tak mengikuti perkembangan bola voli secara rutin.

Bahkan secara general, Proliga yang ditayangkan oleh O Channel juga berpotensi mengalami peningkatan rating dan share serta peningkatan jumlah viewers melalui live streaming di Vidio.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler