One Pride MMA Pindah Tayang ke ANTV Mulai Sabtu 3 September 2022, Ardi Bakrie Mengaku Bangga

2 September 2022, 14:53 WIB
One Pride MMA Pindah Tayang ke ANTV Mulai Sabtu 3 September 2022, Ardi Bakrie Mengaku Bangga. /Max Metino/Instagram.com/@max_metino

KABAR BESUKI - Ketua Umum Komite Olahraga Beladiri Indonesia (KOBI) Ardi Bakrie mengaku bangga ketika One Pride MMA resmi pindah tayang ke ANTV mulai Sabtu, 3 September 2022.

Ardi Bakrie mengungkapkan, One Pride MMA yang resmi pindah tayang ke ANTV mulai Sabtu, 3 September 2022 merupakan sebuah kebanggaan tersendiri setelah selama enam tahun mengudara di tvOne.

Ardi Bakrie mengaku tak menyangka jika One Pride MMA yang resmi pindah tayang dari tvOne ke ANTV mulai Sabtu, 3 September 2022 banyak dilirik oleh stasiun TV kompetitor di luar VIVA Group.

"Ini merupakan sebuah kebanggan dari One Pride awal baru lahir sampai sekarang, dan saat ini ada TV lain yang tertarik ingin menyiarkan," kata Ardi Bakrie sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube ANTV Official pada Jumat, 2 September 2022.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik One Pride MMA yang Resmi Pindah Tayang ke ANTV Mulai 3 September 2022, Simak Selengkapnya

Ardi Bakrie mengungkapkan, awareness masyarakat terhadap One Pride MMA belakangan ini semakin meningkat.

Suami dari Nia Ramadhani itu mengungkapkan, berpindahnya One Pride MMA dari tvOne ke ANTV diharapkan dapat menjaring penonton lebih luas.

Dia juga berharap agar One Pride MMA yang pindah tayang ke ANTV dapat semakin meningkatkan minat masyarakat Indonesia terhadap olahraga mixed martial arts.

"Ketika pindah ke ANTV, semakin banyak yang memandang kepada One Pride ini sehingga minat penonton akan semakin banyak dan mudah-mudahan olahraga MMA ini akan semakin diminati," ujarnya.

Baca Juga: Rudy Ahong Gunawan Berikan Dukungan untuk Ardi Bakrie yang Telah Berjasa terhadap Karir di One Pride MMA

Lebih lanjut, Ardi Bakrie menyampaikan bahwa pihaknya telah menorehkan sukses dalam melahirkan para fighter profesional dari berbagai wilayah Indonesia selama enam tahun One Pride MMA mengudara di tvOne.

Akan tetapi, pihaknya menegaskan bahwa keputusannya memindahkan One Pride MMA ke ANTV merupakan langkah awal untuk mengembangkan ajang olahraga ini menjadi jauh lebih maju.

"Ketika kita telah menggulirkan ini di tvOne selama enam tahun ini bagus, tidak mungkin kita berkutat di situ-situ aja ketika kita pengen menciptakan suatu hasil yang berbeda," ucapnya.

Terlebih kata dia, ANTV memiliki tim kreatif yang dapat mengembangkan One Pride MMA menjadi sebuah sportainment yang bisa dinikmati lebih banyak kalangan.

"Temen-temen kreatif di ANTV ini bisa menambahkan unsur entertainment dalam olahraga ini, sehingga perlu ada unsur entertainment-nya yang membuat One Pride MMA ini semakin menarik," katanya menambahkan.

Baca Juga: Ardi Bakrie Diduga Tersandung Kasus Narkoba, Akun Instagram tvOne dan One Pride MMA Dibanjiri Komentar Netizen

Sementara itu, Fransino Tirta selaku salah satu pendiri One Pride MMA turut menyambut baik berpindahnya penayangan olahraga mixed martial arts ini dari tvOne ke ANTV.

Fransino Tirta mengungkapkan, masuknya One Pride MMA ke ANTV akan memberikan transfer knowledge baik dari segi pengemasan event hingga dari treatment kepada fighter di layar kaca.

"Pastinya akan ada beberapa transfer knowledge dari tvOne ke ANTV. Fighter-nya juga pada semangat," ujar Fransino Tirta.

Fransino Tirta berharap, berpindahnya penayangan One Pride MMA ke ANTV dapat membuat ajang olahraga tersebut semakin dikenal masyarakat Indonesia maupun mancanegara.

"Besar harapan kami, One Pride semakin dikenal masyarakat Indonesia bahkan penonton luar negeri. Dengan pindah ke ANTV, kita buka lagi ke seluruh dunia," tuturnya.***

 

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube ANTV Official

Tags

Terkini

Terpopuler