Jadwal Liga Italia Pekan Ke-10 Live di RCTI dan Bein Sports, Termasuk Laga Juventus vs Torino

- 3 Desember 2020, 11:51 WIB
Logo Serie A
Logo Serie A /Sportaliga

KABAR BESUKI - Pertandingan Liga Italia Serie A semakin menarik untuk diikuti pada giornata ke-10 yang akan berlangsung pada akhir pekan ini. Sejumlah laga akan tersaji untuk anda para penggemar sepakbola, yang dapat anda saksikan melalui RCTI dan Bein Sports serta live streaming di RCTI Plus dan Bein Sports Connect.

Laga antara Spezia melawan Lazio akan menjadi pembuka giornata ke-10 Liga Italia Serie A. Selisih kedua tim hanya berjarak 4 poin, di mana Lazio berada di peringkat 9 dengan mengemas 14 poin. Adapun tuan rumah Spezia hanya mengemas 10 poin di peringkat 14.

Kemudian pada tengah malam (hanya berjarak sekitar 1 jam setelah laga Spezia kontra Lazio berakhir), akan ada derby panas sesama tim kota Turin yakni juara bertahan Juventus yang akan menjamu Torino di Allianz Stadium. Juventus yang turun ke peringkat 4 setelah hanya bermain imbang saat bertamu ke markas Benevento pada pekan sebelumnya, akan berupaya mengembalikan performa terbaiknya dan mencoba meraih kemenangan dengan rival sekota untuk memperbaiki peringkat, sekaligus menempel ketat AC Milan yang saat ini memimpin klasemen sementara.

Baca Juga: Prediksi! 3 Zodiak Ini akan Dinikahi Pria Libra dalam Waktu Dekat, Salah Satunya Pisces!

Inter Milan yang saat ini berada di posisi runner-up klasemen sementara akan menjamu Bologna pada Minggu dinihari (6 Desember) pukul 02.45 WIB. Tim asuhan Antonio Conte tersebut harus bisa menjaga konsistensi seperti halnya ketika mereka bertandang ke markas Sassuolo pada pekan lalu ketika berhasil menang 3 gol tanpa balas, sekaligus harus memperbaiki kelemahan ketika menjamu Borussia Monchengladbach di Liga Champions sekalipun tim dengan julukan La Beneamata berhasil memetik kemenangan pada laga tersebut.

Peraih capolista saat ini, AC Milan, dijadwalkan akan menjamu tuan rumah Sampdoria pada Senin dinihari (7 Desember) pukul 02.45 WIB. Memiliki rekor tak terkalahkan hingga saat ini dengan torehan 7 kali kemenangan dan 2 kali meraih hasil imbang, bukan alasan bagi tim berjuluk Rossoneri untuk lengah pada laga berikutnya. AC Milan harus mempertahankan konsistensi jika tidak ingin dikejar oleh para kompetitornya, terlebih Sampdoria juga pernah mengalahkan Lazio dengan 3 gol tanpa balas ketika bermain di kandang sendiri.

Baca Juga: Bekerjasama dengan Lady Gaga, Oreo Luncurkan Kemasan Baru Berwarna Pink dengan Krim Hijau

Laga tuan rumah Fiorentina kontra Genoa juga tidak kalah menarik untuk dinantikan pada hari Selasa dinihari mendatang (8 Desember). Kedua tim yang sama-sama berada di papan bawah klasemen akan saling berhadapan untuk menyelamatkan diri demi terhindar dari zona merah.

Berikut ini jadwal pertandingan Liga Italia pada pekan ke-10:

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Sportaliga


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah