Netizen Ngamuk Gara-gara Atlet Angkat Besi Nurul Akmal Mendapat Teriakan ‘yang Paling Kurus’: Norak Banget

- 6 Agustus 2021, 08:45 WIB
Netizen Ngamuk Gara-gara Atlet Angkat Besi Nurul Akmal Mendapat Teriakan ‘yang Paling Kurus’: Norak Banget
Netizen Ngamuk Gara-gara Atlet Angkat Besi Nurul Akmal Mendapat Teriakan ‘yang Paling Kurus’: Norak Banget /Instagram @nurulakmal_12/

KABAR BESUKI – Atlet angkat besi Nurul Akmal kemarin mendapatkan perlakuan tak enak yaitu teriakan body shaming ‘yang paling kurus’.

Atlet angkat besi Indonesia yang berlaga di Olimpiade Tokyo 2020, Nurul Akmal, menjadi perbincangan viral di media sosial Twitter.

Pasalnya, Nurul Akmal mendapat body shaming saat dirinya dan rombongan atlet Olimpiade tiba di Jakarta, Kamis 5 Agustus 2021.

Netizen mendadak ngamuk mendengar teriakan body shaming yang terekam dalam video yang beredar di Twitter.

Video tersebut memperlihatkan momen ketika Nurul Akmal dipanggil untuk berpose di depan para fotografer.

Baca Juga: Perolehan Medali Olimpiade Tokyo 2020 China Kokok Dipuncak Sedangkan Indonesia di Urutan 39

Dan pada menit ke-13 seseorang meneriaki Nurul Akmal dengan komentar yang menghina.

Salah satu teriakan yang terdengar dalam video yang ditonton Hops.id berbunyi: ‘yang paling kurus’.

Salah satu video yang menjadi viral adalah dari akun Twitter @picture_play.

Dilansir Kabar Besuki dari Twitter @picture_play, mereka menyayangkan aksi orang-orang yang meneriaki Nurul Akmal, atlet yang mengharumkan nama Indonesia.

“Celetukan body shaming yang dilontarkan ke Kak Amel ( Nurul Akmal), atlet angkat besi Indonesia, saat baru tiba di Soetta semalam ini aseli bikin Face with symbols over mouth. Di detik ke-13 "Yang Paling Kurus". Kak Amel mungkin santuy, tapi Kalo Kita Yang denger langsung mungkin Akan langsung nempeleng,” tulis akun Twitter @picture_play.

Postingan akun @picture_play tersebut telah dilihat lebih dari 475,9 ribu kali, mendapat 2936 likes, dan 1144 retweet.

Baca Juga: Seorang Ibu Adukan Penayangan Voli Pantai Putri Olimpiade Tokyo 2020 di Indosiar ke KPI, Netizen Heran

Sontak netizen terbakar mendengar sosok tersebut mengoceh dengan mengucap seperti itu.

“Ih iya sebel banget pas kedengeran ada yg ngomong gitu norak banget hih NORAK," tulis komentar dari akun @gyeranmyeon.

“ Pengen liat yg ngatain sekeren dan secakep apasih," tulis komentar dari akun @anindyazharia.

“Dia sadar ga sih kalo ditempeleng sama kak amel langsung masuk neraka dia," tulis komentar dari akun @3bearinthedark.

“Siapa nih yang teriak gitu? Mau gue jewer online mulutnya," tulis komentar dari akun @dedeabdulhamid.

Baca Juga: Greysia-Apriyani Sukses Rebut Emas di Olimpiade Tokyo 2020, Ini Tanggapan Vita Marissa dan Liliyana Natsir

Netizen yang berkomentar pun memberikan dukungannya kepada Nurul Akmal yang diduga mengalami body shaming.

Atlet kelahiran 1993 itu menyebut kata-kata yang disebut body shaming hanyalah lelucon.

Ia tak mau ambil pusing dengan pemberitaan yang beredar di media sosial tentang body shaming.

Nurul Akmal juga mengaku mendengar langsung dari apa yang disebut pengguna internet sebagai body shaming.

Nurul Akmal sendiri memilih untuk fokus pada latihan untuk beberapa pertandingan ke depan. Ia tak mau menanggapi komentar negatif yang diterimanya.***

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: Twitter @picture_play


Tags

Terkini

x