Baim Wong Akan Cabut Permohonan Citayam Fashion Week ke HAKI Usai Tuai Polemik

26 Juli 2022, 10:23 WIB
Baim Wong Akan Cabut Permohonan Citayam Fashion Week ke HAKI Usai Tuai Polemik. //instagram @baimwong /

KABAR BESUKI - Jagat media sosial dihebohkan dengan pemberitaan tentang beberapa pihak yang mendaftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI. Salah satu pihak yang mendaftarkan merek Citayam Fashion Week adalah Baim Wong.

Seperti yang diketahui sebelumnya ada dua pihak yang mendaftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI selain Indigo Aditya Nugroho ada Baim Wong yang juga mendaftarkan Citayam Fashion Week melalui perusahaannya PT. Tiger Wong.

Tindakan Indigo Aditya Nugroho dan Baim Wong menuai banyak pro kontra dari warganet, influencer, bahkan pejabat pemerintahan.

Bahkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut buka suara terkait pemberitaan tersebut. Menurut Ridwan Kamil tidak semua urusan dunia harus dikomersialkan, ada kalanya yang mereka butuhkan hanyalah ruang untuk berekspresi.

Baca Juga: Jadwal Film CGV Jember Hari Selasa 26 Juli 2022, Cek Jadwal Film Detective Conan dan Ivanna

Ridwan Kamil berpendapat bahwa Citayam Fashion Week Merupakan gerakan organik akar rumput yang tumbuh kembangnya juga harus secara organik dan natural.

Gubernur Jawa Barat atau yang kerap disapa Kang Emil itu mengungkapkan kekhawatirannya apabila gerakan organik seperti itu diformalkan atau dimewahkan maka akan hilang maksud dan tujuannya bahkan gerakan tersebut bisa mati muda.

Menurutnya fashion jalanan biarlah tetap berada di jalanan, orang luar komunitas tersebut bahkan negara tidak perlu turut campur terlalu jauh.

Tak hanya Ridwan Kamil, beberapa influencer juga memberikan kritik atas tindakan Baim Wong tersebut. Salah satu yang menyampaikan keberatannya adalah Ernest Prakasa.

Menurut Ernest, Baim Wong tidak berhak mendaftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI karena hal tersebut bukanlah milik Baim Wong maupun ide dari Baim Wong.

Baca Juga: Jadwal Film Bioskop NSC Bondowoso Hari Selasa 26 Juli 2022, Cek Jadwal Ivanna dan Ghost Writer 2

Menanggapi banyaknya kritik dan saran di media sosial, Baim Wong akhirnya memutuskan untuk melepaskan permohonannya terkait Citayam Fashion Week ke HAKI.

Melalui video yang diunggah di laman Instagramnya, Baim Wong menyampaikan permohonan maaf, penjelasan terkait awal mula ia mendaftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI serta mengumumkan bahwa dirinya akan mencabut permohonan merek tersebut ke HAKI.

“Saya mulai dari awal aja, idenya sebenernya bukan HAKI idenya itu sebenernya kita adain suatu pagelaran atau kompetisi supaya Citayam Fashion Week ada dan tidak hanya seperti ini aja. Kita mencari awalnya siapa yang punya HAKI-nya. Ini beneran nih,” ungkap Baim Wong seperti yang dilansir Kabar Besuki dari Instagram @baimwong.

Baim Wong juga menunjukkan riwayat percakapannya dengan Bonge dan beberapa pihak yang terlibat terkait Citayam Fashion Week. Ia mengungkapkan bahwa jika HAKI-nya memang ada maka ia akan meminta ijin kepada pemilik tersebut untuk membuat acara agar terhindar dari denda.

Baca Juga: Indigo Aditya Nugroho Alias KutipanX Cabut Permohonan Citayam Fashion Week ke HAKI

Karena belum ada yang memiliki HAKI-nya maka Baim Wong mendaftarkan Citayam Fashion Week tersebut. Ia menegaskan bahwa hanya ingin membesarkan dan semua hasilnya untuk pihak-pihak Citayam Fashion Week.

Baim Wong juga meminta kepada warganet untuk menyalahkan dirinya bukan orang lain termasuk sang istri. Diketahui Paula juga mendapat serangan bully-an dari warganet akibat hal tersebut.

Akibat polemik yang terjadi dan ramai di masyarakat akhirnya Baim Wong memutuskan untuk melepaskan permohonannya terkait Citayam Fashion Week ke HAKI.

“Jadi kita memang mau melepaskan. Karena saya tidak mau jadi seperti ini ya. Sedih juga ketika banyak orang bilang saya ambil untung dari itu,” ungkap Baim Wong.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: instagram @baimwong

Tags

Terkini

Terpopuler