Ji Soo Resmi Dikeluarkan dari Drama ‘River Where The Moon Rises’ , Na In Woo Akan Menjadi Penggantinya

- 6 Maret 2021, 11:24 WIB
Potret Na In Woo.
Potret Na In Woo. /Instagram.com/@10042n00/

KABAR BESUKI - KBS telah secara resmi mengumumkan bahwa Ji Soo akan meninggalkan pemeran drama ‘River Where the Moon Rises’.

Awal pekan ini, aktor tersebut terlibat dalam berbagai tuduhan kekerasan di sekolah, dan dia menanggapinya pada 4 Maret dengan surat permintaan maaf yang ditulis tangan atas perilakunya di masa lalu.

Produser ‘River Where the Moon Rises’ segera membatalkan syuting hari itu, tetapi mereka menyatakan bahwa karena mereka telah menyelesaikan 95 persen syuting untuk drama tersebut, mereka akan mengadakan pertemuan untuk membahas bagaimana melanjutkan setelah kontroversi.

Baca Juga: Siap Menjadi Tuan Rumah Olimpiade 2032, Qatar Tegaskan Akan Komitmen Penuhnya

Pada pagi hari tanggal 5 Maret, juru bicara KBS mengatakan kepada Star News bahwa mereka pada akhirnya sampai pada keputusan bahwa Ji Soo akan meninggalkan drama tersebut.

“Ji Soo, yang baru-baru ini menjadi pusat kontroversi, akan mundur dari 'River Where the Moon Rises,” kata pihak produser.

"Kami sedang berdiskusi dengan perusahaan produksi tentang langkah kami selanjutnya,” kata pihak produser menambahkan.

Pada pagi yang sama, agensi Na In Woo, Cube Entertainment mengonfirmasi bahwa sedang dalam pembicaraan untuk mengambil alih peran Ji Soo.

Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat! 5 Drama Korea di VIU Ini Siap Temani Waktu Libur Panjang Kamu di Bulan Maret

Seorang perwakilan agensi menyatakan, Na In Woo telah menerima tawaran untuk bergabung dengan 'River Where the Moon Rises' dalam peran On Dal, dan dia saat ini sedang meninjau tawaran tersebut.

Lahir dengan nama asli Na Jong Chan pada tanggal 17 September 1994, ia merupakan aktor yang pertama kali memulai debutnya pada tahun 2015 melalui drama MBC ‘Curse of Fate’ (Shine or Go Crazy).

Ia juga dikenal karena aktingnya di beberapa drama seperti: Mystic Pop-up Bar, Unasked Family, Cinderella and Four Knights. Dia mendapatkan pengakuan luas melalui serial TVN terkenal, Mr. Queen.

Baca Juga: Viral Video Pengendara ‘Nakal’ Melintas Jalur, TransJakarta Siap Memperketat Jalur Busway

Banyak yang memberikan pendapat bahwa ia terlihat mirip dengan aktor Gong Myung, yang mana merupakan kakak dari Kim Doyoung NCT.

Na In Woo juga dianggap memiliki kepribadian yang baik, serta banyak yang mengatakan bahwa ia sangat ramah kepada semua orang.

Saat ini, diskusi masih berlangsung mengenai apakah episode mendatang ‘River Where the Moon Rises’ yang dijadwalkan pada 8 dan 9 Maret akan ditayangkan.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber. Wikipedia


Tags

Terkini

x