Greysia Polii Ungkap Medali Emas Olimpiade Ternyata Hanya Terbuat dari Plastik, Boy William: Jangan Bego Dong

- 26 Agustus 2021, 14:13 WIB
Greysia Polii Ungkap Medali Emas Olimpiade Ternyata Hanya Terbuat dari Plastik, Boy William: Jangan Bego Dong
Greysia Polii Ungkap Medali Emas Olimpiade Ternyata Hanya Terbuat dari Plastik, Boy William: Jangan Bego Dong /Tangkapan layar YouTube Boy William

KABAR BESUKI -  Atlet bulu tangkis Greysia Polii baru-baru ini mengungkap sebuah fakta mengejutkan mengenai medali emas yang didapatnya saat menang Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia Polii mengungkap bahwa medali emas yang diterimanya itu ternyata tidak semua lapisannya terbuat dari emas melainkan hanya terbuat dari plastik.

Hal ini diungkap langsung oleh Greysia Polii saat menjadi bintang tamu di acara Nebeng Boy yang ditayangkan di Youtube Boy William pada 25 Agustus 2021.

Baca Juga: Gelombang 19 Kartu Prakerja Telah Dibuka, Ikuti Seleksi dan Ini Cara Mendaftarnya!

Kepada Boy William, Greysia Polii memperlihatkan medali emasnya yang diperoleh saat Olimpiade Tokyo 2020.

“Ini itu lapisannya dia itu emas, tapi dalamnya kayak Jepang gitu plastik atau segala macam dia bikin medalinya dalamnya,” jelas Greysia Polii.

“Bukan (emas asli) tapi lapisan emas iya, 6 gram katanya, lapisan emasnya ini 6 gram,” sambungnya.

Boy William pun langsung terkejut saat mendengar pengakuan Greysia Polii mengenai medali emasnya. Ia pun meledek Greysia untuk menukar medali tersebut dengan emas asli.

Baca Juga: Jusuf Kalla Minta Jangan Pernah Meremehkan dan Merendahkan Taliban: Negara Besar Pun Dikalahkannya

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: youtube Boy William


Tags

Terkini

x