Hotman Paris Mendesak! Minta KPI Tegaskan Saipul Jamil Tak Boleh Tampil di TV atau Tidak?

- 9 September 2021, 17:23 WIB
Hotman Paris Mendesak! Minta KPI Tegaskan Saipul Jamil Tak Boleh Tampil di TV atau Tidak?
Hotman Paris Mendesak! Minta KPI Tegaskan Saipul Jamil Tak Boleh Tampil di TV atau Tidak? /Azmy Yanuar Muttaqien /Instagram @saipuljamilreal @hotmanparisofficial

KABAR BESUKI - Hotman Paris ikut bicara soal polemik pelarangan artis Sipul Jamil tampil di TV. Pengacara kondang ini meminta ketegasan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) soal pelarangan Saipul Jamil muncul di layar kaca.

Bersama dengan Saipul Jamil, Hotman mempertanyakan tentang surat KPI tertanggal 6 September 2021 kepada beberapa stasiun TV.
 
"Mohon KPI mempertegas apakah boleh atau tidak stasiun TV menampilkan Saipul Jamil? Karena saat ini stasiun TV tidak berani menampilkan Saipul Jamil dalam acara-acara show," ungkap Hotman Paris, seperti dilansir Kabar Besuki dari Youtube Ciri Khas TV.
 
 
Hotman Paris yang duduk bersama Saipul Jamil, Indah Sari, dan kakak Saipul lantas meminta kepastian hukum soal izin pedangdut yang baru saja bebas dari penjara akibat kasus pelecehan seksual terhadap anak tersebut boleh tampil di TV atau tidak.
 
Pengacara kondang itu mengatakan bahwa Saipul Jamil telah menebus kesalahannya dengan mendekam di penjara sesuai putusan pengadilan.
 
Ia ingin mengetahui apa alasan dari boleh atau tidak boleh-nya sosok Saipul Jamil tampil di layar kaca.
 
Saat ini, ia melihat kekhawatiran dari stasiun televisi untuk mengundang Saipul Jamil.
 
 
Padahal putusan pengadilan juga tidak memuat aturan larangan bagi Saipul Jamil untuk tampil di televisi.
 
Hotman menyebut Saipul Jamil mengalami kerugian dan meminta KPI serta pihak terkait memberikan kepastian hukum.
 
Seperti yang diketahui, saat ini Saipul Jamil menjadi sosok kontroversial. Euforia penyambutan Saipul Jamil yang keluar dari penjara membuat publik geram.
 
 
Menurut warganet, kasus pencabulan Saipul Jamil adalah isu sensitif dan tak seharusnya penyanyi dangdut itu muncul ke layar televisi lagi.
 
Buntutnya, petisi untuk memboikot Saipul Jamil muncul. Banyak artis dan publik figure bahkan anggota DPR menyatakan menolak Saipul Jamil tampil di televisi lagi.
 
Kemudian, Hotman Paris mengatakan bahwa saat ini Saipul Jamil membutuhkan ketegasan dari KPI. 
 
 
Pasalnya, menurut Hotman Paris, hal ini perlu menjadi perhatian karena menyangkut hak asasi yang dasar.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Ciri Khas TV


Tags

Terkini

x