Jerome Polin Dituding Remehkan Kemampuan Pembalap Indonesia, Sean Gelael Beri Tanggapan Menohok

- 26 Januari 2022, 09:02 WIB
Jerome Polin Dituding Remehkan Kemampuan Pembalap Indonesia, Sean Gelael Beri Tanggapan Menohok.
Jerome Polin Dituding Remehkan Kemampuan Pembalap Indonesia, Sean Gelael Beri Tanggapan Menohok. /Kolase Foto Instagram.com/@gelaelized/@jeromepolin

Salah seorang netizen bahkan menyebut beberapa nama pembalap Indonesia yang sudah mengharumkan nama negara di ajang internasional seperti Satrio Hermanto, Bagus Hermanto, Rizal Sungkar, hingga Doni Tata Pradita.

Baca Juga: Pembalap Indonesia Sean Gelael Mengamankan 8 Poin Setelah Finish di ALMS, Dubai

Sean Gelael kemudian memberikan tanggapan menohok terhadap kicauan Jerome Polin melalui Instastory pada akun Instagramnya, @gelaelized.

Pembalap kelahiran Jakarta, 1 November 1996 itu melalui caption Instastory-nya mengungkapkan bahwa Jerome Polin dapat bertindak cerdas, namun lalai untuk mengajarkan sikap respect terhadap orang lain.

Sean Gelael Beri Tanggapan Menohok untuk Jerome Polin
Sean Gelael Beri Tanggapan Menohok untuk Jerome Polin Tangkap Layar Instastory/@gelaelized

"Saya kira, kamu bisa bersikap cerdas. Tapi jelas mereka tak mengajarkanmu respect," ujar Sean Gelael melalui unggahan Instastory miliknya di akun Instagram @gelaelized pada Selasa, 25 Januari 2022.

Dia menegaskan bahwa dirinya dan rekan seprofesinya telah berkontribusi untuk mengharumkan nama bangsa, sekaligus meminta Jerome Polin untuk mengajak pengikutnya berpikir dan tidak sekedar mengejar jumlah views dan likes.

"Orang-orang berpengaruh benar-benar harus mulai berpikir lebih daripada hanya sekedar mengejar views dan likes. @jeromepolin Kita sudah kibarkan merah putih dan mengharumkan nama bangsa," ucapnya.

Selain itu, Sean Gelael juga menunjukkan foto-foto rekan seprofesinya yang juga pernah berkiprah di ajang balap internasional, termasuk Ananda Mikola dan Rio Haryanto disertai caption yang menohok.

"Belajarlah dari pahlawan-pahlawan yang susah payah berusaha keras untuk mengharumkan nama bangsa," kata dia.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Twitter @JeromePolin


Tags

Terkait

Terkini

x