Syahganda Nainggolan Sebut Habib Rizieq Pro Demokrasi, Namun Tetap Menjunjung Tinggi Moralitas

- 22 Februari 2022, 07:39 WIB
Syahganda Nainggolan Sebut Habib Rizieq Pro Demokrasi, Namun Tetap Menjunjung Tinggi Moralitas.
Syahganda Nainggolan Sebut Habib Rizieq Pro Demokrasi, Namun Tetap Menjunjung Tinggi Moralitas. /Tangkap Layar YouTube.com/Refly Harun

Selama ini, Habib Rizieq kerap dipersepsikan sebagai salah satu tokoh yang diduga mendukung paham radikalisme oleh sebagian kalangan di tanah air.

Tak hanya Habib Rizieq, tudingan tersebut juga kerap dialamatkan kepada beberapa tokoh kunci eks Front Pembela Islam (FPI) maupun tokoh ulama lainnya yang memiliki kedekatan pribadi maupun emosional dengan Habib Rizieq.

Namun, Syahganda Nainggolan justru menepis tudingan tersebut setelah dirinya sempat berdialog langsung dengan Habib Rizieq.

Baca Juga: Habib Rizieq Terancam Dipenjara Lagi, Guntur Romli Bongkar Dugaan Rizieq Terlibat Teroris Hingga Chat Mesum

Syahganda Nainggolan menegaskan bahwa Habib Rizieq merupakan sosok imam besar yang mampu berdamai dengan demokrasi.

Dia juga mengungkapkan bahwa konsep NKRI Bersyariah yang diusung oleh Habib Rizieq lebih menitikberatkan pada internalisasi nilai-nila Islam pada setiap individu masyarakat.

"Habib Rizieq berdamai dengan demokrasi. Konsep dia tentang negara syariah bukan maksudnya itu adalah melakukan ekspansi eksternal, tetapi melakukan islamisasi internal pada umat Islam," ujarnya.

Dengan kata lain, Syahganda Nainggolan menegaskan bahwa konsep demokrasi Habib Rizieq yang diusung merupakan demokrasi yang menjunjung moralitas, dan siap untuk duduk bersama dengan elemen masyarakat lainnya dalam kerangka demokrasi.

"Demokrasi yang diminta Habib Rizieq adalah demokrasi bermoral. Di sini saya melihat bahwa hampir semua mayoritas segmen-segmen asli bangsa ini termasuk Habib Rizieq itu orang-orang yang siap duduk dalam kerangka demokrasi," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah