Keren, Ini Daftar Motor yang Akan Hadir di 2021 dengan Tampilan Garang!

8 Januari 2021, 08:51 WIB
Keren, Ini Daftar Motor yang Akan Hadir di 2021 dengan Tampilan Garang! /Pixabay / PrbwStywn

KABAR BESUKI - Persaingan produsen motor semakin menunjukkan kendaraan-kendaraan terbaiknya dari waktu ke waktu.

Meskipun di halang pandemi virus corona, produsen tak memadamkan api untuk tetap bersaing memunculkan produknya yang sangat bagus dan keren.

Berikut prediksi motor yang akan diluncurkan dan meramaikan pasar roda dua Indonesia.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Jumat, 8 Januari 2021: Aquarius Cari Orang Spesial dan Cancer Semakin Baik

1. Honda ADV 50

Diperkirakan PT Astra Honda Motor (AHM) juga akan meluncurkan Honda ADV dengan varian mesin yang lebih ganas, yakni 250cc di Indonesia.

2. Honda PCX 160

Selanjutnyq, diperkirakan PT AHM akan merilis skutik bongsor Honda PCX 160 yang kini sudah lebih dahulu di luncurkan Thailand dan sebelumnya telah diluncurkan di negara asalnya.

3. Honda Forza 350

Meskipun kebenaran akan meluncurnya Honda Forza 350cc di Indonesia masih di pertanyakan, namun motor ini sangatlah membuat mata terpanah.

Baca Juga: Enak! Promo Restoran AW Hanya Rp54000 Bisa Langsung Santap Sekeluarga

Pasalnya, Honda Forza dengan mesin yang lebih besar dari yang sebelumnya 250cc, dan kini Honda Forza hadir dengan mesin 350cc.

4. Yamaha Lexi

Pada 2021, PT YIMM diprediksi akan memboyong Yamaha Lexi 125 Connected untuk menyempurnakan varian Connected pada kendaraan Maxi di Indonesia dan juga memberikan penyegaran terhadap mesin.

5. Honda CBR 150

AHM kemungkinan akan merilis CBR150 versiversi terbaru dengan perubahan pada mesin dan posisi riding yang lebih nyaman dan lebih sporty dan model sebelumnya.

Baca Juga: Murah Meriah! McD Adakan Promo Menu Receh, Hanya Rp18 Ribuan Anda Bisa Traktir Teman dan Pacar

6. Yamaha MX King

Yamaha Vietnam belum lama ini secara resmi telah merilis saudara kembar dari Yamaha MX King, yakni Exciter. Kehadiran Exciter di Vietnam, kemungkinan membawa angin segar bagi pecinta Yamaha MX King di Indonesia dengan varian terbaru dan juga teknologi mesin terbaru.

7. Yamaha All New R25

Yamaha All New R25 nantinya dikabarkan akan memboyong mesin 3-silinder berteknologi crossplane crankshaft.

Baca Juga: Serbu! Richeese Factory Adakan Promo 8 Fire Chicken Diskon 25 Persen, Ini Caranya

8. Kawasaki W 175 Injection

Kawasaki W 175 dengan perubahan yang dominan pada sistem injeksi yang dimana saat ini mereka masih menggunakan karburator.

Nah, itulah beberapa produk motor yang diperkirakan akan hits di 2021. Bagaimana, Anda berminat?.****

 

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler