Viral di Facebook, Trans7 Disebut Kembali Ubah Frekuensi di Satelit Telkom 4 per 11 Januari 2021

- 7 Januari 2021, 10:55 WIB
Ilustrasi Parabola
Ilustrasi Parabola /Pixabay

KABAR BESUKI – Belum lama setelah beredarnya isu akan menghilangnya siaran Emtek Group (SCTV, Indosiar, dan O Channel) dengan format MPEG-2 di satelit Telkom 4, kini Trans7 dikabarkan akan kembali mengubah frekuensi di satelit Telkom 4 per tanggal 11 Januari 2021.

Sebuah laman Facebook bernama Update Forsat melaporkan bahwa Trans7 akan kembali melakukan perubahan parameter transponder di satelit Telkom 4 mulai Senin pekan depan, baik dalam format standard definition (SD) maupun high definition (HD).

Baca Juga: PSBB Jawa-Bali Berpotensi Bikin Rupiah Lemah dan Menekan Ekonomi Indonesia

“INFO: Mulai 11 Januari 2021, Trans7 di Satelit Telkom 4 berubah frekuensi lagi. 3864 H 3200 (SD), 3868 H 3200 (HD),” tulis laman Facebook Update Forsat dalam unggahan status pada 7 Januari 2021 pukul 0.00 WIB.

Sebelumnya, Trans7 baru saja melakukan update parameter transponder di satelit Telkom 4 pada 20 November 2020 lalu dengan frekuensi 3872 H 3200 untuk format SD dan 3876 H 3200 untuk format HD.

 Baca Juga: Dianggap Picu Provokasi, Facebook dan Twitter Akan Blokir Akun Donald Trump

Kebijakan tersebut diambil Trans7 untuk meningkatkan kualitas penerimaan siaran (downlink) melalui frekuensi digital terestrial (DVB-T2) untuk wilayah luar Jabodetabek.

Hingga artikel ini diterbitkan, pihak Trans7 belum memberikan keterangan apapun terkait kabar yang beredar akhir-akhir ini melalui jejaring sosial Facebook.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Facebook


Tags

Terkini

x