Hasil Akhir Leg 1 32 Besar UEL: Benfica vs Arsenal, Kedua Tim Bermain Imbang 1-1

- 19 Februari 2021, 10:16 WIB
Suasana Laga Benfica vs Arsenal
Suasana Laga Benfica vs Arsenal /. /Twitter.com/@EuropaLeague

Memasuki babak kedua, Benfica melakukan rotasi terhadap punggawanya untuk memperkuat lini serang mereka. Rafa Silva masuk menggantikan Luca Waldschmidt.

Kedua tim saling berbalas serangan sepanjang menit ke-48 hingga 52, namun belum ada satupun peluang yang mampu dikonversi menjadi sebuah gol.

Pada menit ke-54, Benfica memperoleh hadiah tendangan penalti setelah Emile Smith Rowe yang mencoba untuk menghentikan laju serangan dari para punggawa Benfica sehingga upayanya justru mengenai tubuh salah satu pemain As Aguias di kotak terlarang.

Baca Juga: Apabila Anda Pernah Terinfeksi Covid-19, Masalah Kerusakan Mata Harus Diwaspadai

Pizzi akhirnya sukses menciptakan gol pada menit ke-55 melalui eksekusi tendangan penalti dan skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan Benfica.

Hanya butuh dua menit berselang, Arsenal langsung melakukan upaya menciptakan gol balasan yang sukses dilakukan oleh Bukayo Saka melalui assist yang diberikan Cedric. Sempat dianulir wasit karena dianggap offisde, namun tayangan VAR membuat wasit mengesahkannya.

Pada menit ke-58 hingga 63, The Gunners kembali meneror pertahanan dari tim lawan untuk membalikkan keadaan, namun belum ada satupun upaya yang dapat dikonversi menjadi gol tambahan.

Pergantian pemain pun terjadi ketika pertandingan memasuki menit ke-64. Dari kubu pasukan Mikel Arteta, Kieran Terney masuk lapangan menggantikan posisi Cedric Soares.

Sementara itu, Benfica mengganti dua orang pemainnya sekaligus yakni Pizzi dan Darwin Nunez ditarik keluar. Mereka berdua digantikan oleh Everton Soares dan Haris Seferovic.

Baca Juga: Mengejutkan, Pandemi Virus Covid-19 Akan Benar Berakhir dalam Waktu Ini

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: SCTV


Tags

Terkini

x