Ingin Memainkan Game Konsol Terbaik yang Pas di Kantong? Coblah 8 Game Nintendo Switch Ini

- 3 Maret 2021, 19:35 WIB
Ilustrasi game Nitendo\
Ilustrasi game Nitendo\ /(Pixabay/Ant2506)

KABAR BESUKI – Hingga saat ini, pemerintah masih menghimbau masyarakatnya untuk melakukan Work From Home (WFH). Beraktifitas dari rumah terkadang memberikan rasa bosan bagi setiap manusia.

Salah satu cara untuk mengusir kejenuhan tersebut adalah dengan bermain video game. Bagi Anda yang punya Nintendo Switch di rumah, kebetulan sekali, kami punya rekomendasi 8 game Nintendo Switch terbaik yang cocok menemani aktivitas kerja Anda di rumah, sebagaimana dikutip dari nitendo.com.

Baca Juga: Ternyata Orang Timur Cenderung Lebih Dominan Otak Kanan dalam Berbisnis, Berikut Ini Penjelasannya

  1. Pokemon Sword and Shield

Dirilis pada 15 November 2019, Pokemon Sword and Shield adalah game terbaru dari seri Pokcet Minster yang legendaris. Transisi dari platform Nintendo 3DS ke Nintendo Switch menyulap game ini jadi terlihat lebih ciamik dari segi grafik. Game ini mengambil latar di wilayah Galar yang dipenuhi oleh deretan Pokemon unik dan eksotis.

  1. Dragon Quest XI Echoes of an Elusive Age

Dirilis pada 27 September 2019, game ini sejatinya sudah dilepas lebih dini untuk konsol genggam Nintendo 3DS dan platform PS4 pada tangal 29 Juli 2017 dengan sambutan yang positig dari penggemar. Kali ini, pada versi Switch, Dragon Quest XI Echoes of an Elusive Age mendapat tambahan konten berupa narasi baru dengan elemen seru yang membuatnya tampak seperti game baru alih-alih game hasil port-ringan.

 Baca Juga: Tidak Hanya Sebagai Hiasan, Meletakkan Tanaman di Meja Kerja Ternyata Memiliki Banyak Manfaat

  1. Pokemon Let’s Go, Pikachu! & Pokemon Let’s Go, Eevee!

Rilis pada 16 November 2018, duo game ini adalah versi remake dari Pokemon Yellow yang dirilis pada tahun 1998 untuk platform Game Boy. Tentu saja, dengan teknologi yang lebih maju dua dekade berselang, Anda kini dapat menikmati 3D yang jauh lebih apik.

  1. Dragon Quest Builder 2

Rilis pada 20 Desember 2018, Pernah membayangkan sandbox Minecraft dengan nuansa dan atmosfer ala RPG Jepang? Jika demikian, game ini mungkin bisa penuhi hasrat Anda. Hal yang membedakan keduanya, di sini Anda akan tetap memainkan alur narasi (story mode).

  1. Super Mario Party

Buan hanya Monopoli atau FIFA saja game yang punya potensi untuk memecah persahabatan Anda dengan kawan. Super Mario Party juga demikian. Game ini mempersilakan Anda untuk bermain dengan tiga kawan sekaligus via Nintendo Switch.

 Baca Juga: Nampak Seperti Kain Perca, Ternyata Harga Outfit Amanda Manopo Berharga Puluhan Juta

  1. Luigi Mansion 3

Rilis pada 31 Oktober 2019, Anda boleh saja memfavoritkan Mario, tapi jangan lupakan rekan abadinya, Luigi. Luigi kembali mengajak Anda berpetualang dalam game iterasinya yang ketiga. Kali ini karakter yang identik dengan busana berwarna hijau ini harus menjelajahi sebuah hotel angker berlantai 17 untuk menyelamatkan kawan-kawannya.

  1. Super Smash Bros. Brawl

Rilis 6 Desember 2018, Anda pasti tak akan lupa bagaimana kehebohan warganet saat trailer pertama gam ini diterbitkan. Beruntung, keriuhan yang bergemuruh dan penantian panjang para penggemar selama bertahun-tahun terbayar lunas dengan kualitas final dari game besutan Game Arts ini. Super Smash Bros. Brawl adalah game tarung crossover yang dimeriahkan oleh karakter game legendaris, seperti Mario, Kirby, Cloud Strife, Zelda, hingga Samus (Metroid).

 Baca Juga: Gerak Cepat! Densus 88 Antiteror Polri Telah Meringkus 22 Terduga Teroris Jaringan Jamaah Islamiyah [JI]

  1. Daemon x  Machina

Rilis 13 September 2019, bahkan sebelum resmi dirilis, game ini sudah sangat ditunggu-tunggu lantaran ini merupakan karya baru dari sebuah tim yang berisikan produser Kenichir Tsukuda yang pernah menciptakan game monumenal Armored Core Series. Latar game ini diambil di saat bumi bertumbukkan dengan bulan. Mesin-mesin bersistem Artifical Intelligence mulai bergerak tak terkendali dan menyerang umat manusia.

Tertarik untuk memainkan 8 game Nintendo Switch di atas?***

Editor: Ayu Nida LF


Tags

Terkini