Terkait Sidang Rizieq Shihab di PN Jaktim Polisi Mengerahkan Ribuan Personil untuk Pengamanan

- 25 Maret 2021, 15:47 WIB
foto: Habieb Rizieq Shihab (HRS)
foto: Habieb Rizieq Shihab (HRS) /Prasetyo Bagus P/ /Antara Foto/Muhammad Iqbal

KABAR BESUKI - Sidang lanjutan terkait kasus dugaan pelanggaran prokes dengan terdakwa Habib Rizieq Shihab kembali digelar hari Jumat 26 Maret 2021.

Berbeda dengan sebelumnya, sidang kali ini akan digelar secara offline dan akan menghadirkan Rizieq Shihab secara langsung di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur (Jaktim).

Bersamaan dengan hal tersebut, pihak kepolisian pun akan menyiapkan ribuan personel, untuk mengamankan proses persidangan, berdasarkan kutipan dari PMJ News.

Baca Juga: Wanita Harus Tau! Tidur Tanpa Mengenakan Bra Ternyata Baik Bagi Kesehatan dan Meningkatkan Kulitas Tidur

Baca Juga: Info Ramadhan 2021: Singapura Bolehkan Shalat Tarawih di Masjid, Asalkan Lakukan Ini

Baca Juga: Rupiah Terus Melemah 15 Poin atau 15 Persen Peso Filiphina Terus Menguat, Simak Selengkapnya

“Sidang esok akan dilakukan secara offline ya dan kami nantinya akan menyediakan pasukan gabungan untuk melakukan pengamanan,” ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus.

Yusri juga mengatakan sekitar 1.985 personil akan dikerahkan untuk menjaga keamanan sidang pada Jumat 26 Maret 2021.

"Kekuatan gabungan yang kita siapkan untuk kegiatan offline besok itu sekitar 1.985 personel gabungan," sambungnya.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: PMJNews Kabar Besuki


Tags

Terkini

x