Masa Pandemi Berpotensi Menurunkan Tingkat Imunisasi Dasar Anak Usia 12-23 Bulan di Indonesia, Menurut Riset

- 6 April 2021, 14:00 WIB
Ilustrasi - Petugas kesehatan melakukan vaksinasi tetanus difteri (Td) kepada siswa kelas II dalam Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) di SD Saraswati 6 Denpasar, Bali,  Kamis (5/11/2020). Imunisasi difteri tetanus (DT) dan tetanus difteri (Td) tersebut diikuti 420 siswa kelas I, II dan V untuk pencegahan penyakit Difteri dan Tetanus. ANTARA FOTO
Ilustrasi - Petugas kesehatan melakukan vaksinasi tetanus difteri (Td) kepada siswa kelas II dalam Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) di SD Saraswati 6 Denpasar, Bali, Kamis (5/11/2020). Imunisasi difteri tetanus (DT) dan tetanus difteri (Td) tersebut diikuti 420 siswa kelas I, II dan V untuk pencegahan penyakit Difteri dan Tetanus. ANTARA FOTO /Prasetyo B//Nyoman Hendra Wibowo/nz

KABAR BESUKI - Pandemi yang terjadi pada dunia lebih dari setahun terakhir membuat imunisasi dasar rutin untuk anak usia 12-23 bulan di Indonesia semakin sulit dilakukan.

Sebelum pandemi, secara nasional cakupan imunisasi dasar (vaksin hepatitis B, polio, campak, BCG dan pentavalen (DPT-HB-Hib)) yang awalnya ditargetkan sampai 93 persen menjadi turun, hanya terlaksana 57.9 persen untuk anak usia tersebut.

Riset yang dilakukan Auliya S. Suwantika Dosen, Faculty of Pharmacy, Universitas Padjadjaran, menunjukkan pandemi ini berpotensi menurunkan persentase cakupan imunisasi dasar rutin dibandingkan sebelum pandemi.

Baca Juga: Para Ahli Mengungkap: Melakukan Gerakan Tangan Ini Ternyata Membuat Orang Tidak Mempercayai Anda

Dalam skenario yang paling moderat, jika cakupan turun 5 persen saja, maka cakupannya hanya 53,4 persen untuk seluruh Indonesia.

Bila penurunannya sampai 20 persen, maka cakupan vaksinasi nasional hanya 43 persen.

Penurunan cakupan imunisasi di Pulau Jawa, sebagai episentrum pandemi COVID-19 dan populasi terpadat, lebih tinggi dibandingkan luar Jawa.

Penurunan cakupan vaksinasi ini sangat berbahaya karena akan mengurangi daya kebal di masyarakat dalam upaya mencegah penyebaran berbagai menular di kalangan anak-anak dan orang dewasa.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Mingguan 5-11 April 2021, Libra Mengalami Hal Luar Biasa dan Gemini Jangan Ragu

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: The Conversation


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x