Pemkab Banyuwangi Perkuat Kolaborasi dengan PTPN XII Guna Pulihkan Ekonomi Warga Perkebunan dan UMKM Coklat

- 7 April 2021, 20:42 WIB
Pemkab Banyuwangi jalin kerja sama dengan PTPN XII
Pemkab Banyuwangi jalin kerja sama dengan PTPN XII /Dicky S/./Instagram/@ipukfdani

Ipuk mengapresiasi kini mulai tumbuh UMKM olahan cokelat. Ini terlihat dari berbagai olahan cokelat baik minuman maupun makanan yang tersaji di berbagai pusat oleh-oleh maupun di sekitar destinasi wisata. 

Baca Juga: Serial Drama ‘Ikatan Cinta’, Aldebaran Menyelamatkan Andin dan Bikin Baper Pemirsa

Baca Juga: Ternyata, Penggunaan Masker Alami Dipercaya Mampu Menebalkan Rambut, Simak Ulasannya!

"Promosi kita terus berjalan. Ke depan juga diharapkan ada kreasi-kreasi baru dari produk berbahan cokelat Banyuwangi,” kata Ipuk.

Festival Doesoen Kakao sendiri dimeriahkan berbagai acara, seperti ajang bersepeda menyusuri kebun kakao milik PTPN XII dan lomba Tari Gandrung. Selain itu, puluhan pelaku UMKM menyuguhkan kuliner berbahan dasar cokelat.

Direktur PTPN XII, Siwi Peni, mengatakan pihaknya siap mendukung pemberdayaan masyarakat Banyuwangi sebagai bagian pemulihan ekonomi lokal. 

“Termasuk dari sisi pariwisata, kami sangat mendukung. Mulai sekarang kita harus mempersiapkan diri. Terlebih pasca pandemi ke depan, masyarakat diperkirakan akan berbondong-bondong ke tempat wisata setelah berlama-lama di rumah saja. Nah, persiapan itu harus dimulai dari sekarang dan sematang mungkin,” ujarnya.

“Festival Doesoen Kakao ini sebenarnya bentuk komitmen negara untuk kembali menggerakkan ekonomi nasional. Termasuk mengangkat kembali pamor kakao asal Glenmore,” ujarnya.

Baca Juga: Gerakan Tanam Sejuta Pohon, Bupati Bangkalan Ajak Warga Agar Menjaga Lingkungan

Peni lalu membeberkan rencana pengembangan titik-titik wisata baru di area PTPN XII. Dia optimistis potensi kawasan perkebunan di Banyuwangi bisa menjadi destinasi yang menarik. Salah satunya, dia menyebut opsi taman bunga untuk dikembangkan di kawasan Selatan Banyuwangi tersebut.***

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: banyuwangikab.go.id


Tags

Terkini