Ramai Kasus Tes Swab Antigen Bekas, Begini Cara Membedakan Alat Tes Baru dengan yang Bekas Menurut Para Dokter

- 1 Mei 2021, 19:45 WIB
Foto: Ilustrasi tes swab antigen
Foto: Ilustrasi tes swab antigen /Gisela R/Pixabay/vesna

KABAR BESUKI – Masih hangat berita tentang adanya penyalahgunaan alat tes usap (swab) dengan cara mencuci ulang alat tersebut untuk digunakan kembali dalam pemeriksaan swab.

Oleh karena itu penting bagi masyarakat untuk tetap dan tahu cara mengidentifikasi penggunaan alat swab yang memang masih baru dan cara penggunaan alat swab yang baik dan benar.

Dengan adanya kasus ini, seorang ahli Patologi Klinik Laboratorium Primaya Hospital Karawang yang juga merupakan lulusan Universitas Diponegoro Semarang dr. Hadian Widyatmojo, Sp.PK pun membagikan informasi mengenai cara untuk mengantisipasi agar tidak sampai tertipu tes antigen bekas.

Baca Juga: Jasa Raharja Bagi-Bagi Kuota Gratis untuk Mudik Virtual, Ini Cara Daftarnya

Dokter Hadian menghimbau masyarakat hendaknya sebelum melakukan swab, baik antigen maupun PCR, masyarakat perlu memastikan bahwa alat swab yang digunakan masih berada di dalam kemasan dan tersegel.

Untuk mengantisipasi penggunaan alat tes bekas, masyarakat dapat meminta petugas swab untuk memperlihatkan bahwa alat swab masih baru di dalam kemasan dan dibuka di depan pasien.

Selanjutnya, hal yang harus dilakukan petugas adalah menanyakan ulang nama pasien sebelum melakukan pemeriksaan untuk menghindari kesalahan identitas pasien.

Baca Juga: Miris, 5 Oknum Anggota Kepolisian di Surabaya Tertangkap Atas Kasus Narkoba Jenis Sabu Seberat 27,4 Gram

"Anda bisa mencurigai jika tidak melihat alat swab tersebut dibuka dari tempatnya di depan Anda," ujar dr. Hadian melalui keterangannya, dikutip Kabar Besuki dari laman ANTARA pada 1 Mei 2021.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Antaranews.com


Tags

Terkini

x