Habib Rizieq Sebut Bima Arya Tak Punya Etika: Jangan Sakitnya Saya Dijadikan Konsumsi untuk Panggung Politik

- 27 Mei 2021, 20:00 WIB
Foto Rizieq Shihab/Instagram.com/fansbase @habib.rizieq.212
Foto Rizieq Shihab/Instagram.com/fansbase @habib.rizieq.212 //Aini/

Pernyataan tersebut dilontarkan oleh Rizieq Shihab karena saat itu Bima Arya memintanya untuk melakukan tes swab Covid-19.

Padahal sebelumnya dia mengaku pernah melakukan swab dengan dokter pribadinya dari Emergency Medical Rescue Committee (MER-C).

Namun, Rizieq mengaku terkejut Bima Arya justru melaporkan RS UMMI ke polisi setelah tercapai kesepakatan pengambilan swab.

Baca Juga: Data Bansos Tidak Akurat dan 'Amburadul', Presiden Jokowi: Penyaluran Lambat Tidak Tepat Sasaran

“Saya terkejut habis pertemuan malam itu jam 9 selsai ada rapat Walikota jam 10 malam dengan Satgas dan Kapolres Kota Bogor untuk melaporkan RS UMMI ke polisi dan itu dilakukan lewat tengah malam,” Habib Rizieq pada Kamis 27 Mei 2021.

Dengan laporan tersebut, Rizieq mengaku sangat kecewa dengan cara Bima Arya menguasai RS UMMI.

Bahkan Rizieq mengatakan Bima Arya tidak memiliki etika dan sopan santun dan menurutnya perlakuannya tidak etis.

Padahal, jika Bima Arya beretika, Rizieq sudah menyatakan kesediaannya untuk dipimpin tim Satgas Covid-19 Bogor.

“Itulah salah satu yang menyebabkan saya nggak percaya kalau timnya periksa PCR saya. Saya percaya kalau dia punya etika sopan santun saya mau tes PCR tapi kalau perilakunya sudah begini,” tukasnya.

Baca Juga: Penelitian Ungkap Wanita yang Jari Telunjuknya Lebih Panjang dari Jari Manis Ternyata Suka Selingkuh

Halaman:

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah