Tagar 'VonisBebasIBHRS' Jadi Trending Twitter, Netizen Minta Habib Rizieq Dibebaskan

- 10 Juni 2021, 12:39 WIB
Habib Rizieq
Habib Rizieq /Fauzan/ANTARA

Netizen menilai, tidak selayaknya Habib Rizieq memperoleh vonis penjara karena tidak ada bukti mengenai pelanggaran yang dapat dipertanggunjawabkan.

Netizen menuntut adanya keadilan terhadap penegakan hukum di negeri ini, yang selama ini dianggap cenderung berpihak pada orang-orang yang dekat dengan lingkaran kekuasaan.

Baca Juga: Atas Vonis yang Sudah Dijatuhkan Kepada Habib Rizieq, Begini Alasan 'Tembakan' Rocky Gerung kepada Pejabat

Selama ini, pemerintah dianggap kurang tegas terhadap dugaan kerumunan yang melibatkan kelompoknya namun berbeda halnya dengan perlakuan terhadap Habib Rizieq atas kasus serupa.

Netizen Minta Habib Rizieq Dibebaskan
Netizen Minta Habib Rizieq Dibebaskan Tangkap Layar Twitter

"Bebaskan ulama kami #VonisBebasIBHRS," kicau akun @doyanNgambek.

"Ini tentang keadilan #VonisBebasIBHRS," kicau akun @NeoNetizen.

Baca Juga: Beredar Video Anies Baswedan Akui Pernah Copot Foto Soeharto di Kedubes AS, Ferdinand Hutahaean: Munafik!

"Kok utamakan mediasi, Ustadz Maheer langsung ditangkap, Gus Nur langsung dipenjara? HRS langsung ditahan bilang saja kelen benci agama Islam #VonisBebasIBHRS," kicau akun @Ibnxine.

"Kerumunan dilakukan ribuan orang dari rakyat biasa sampe para pejabat, bahkan presiden. Tapi kenapa cuma IBHRS yg diadili #VonisBebasIBHRS," kicau akun @AdjahAdza.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Twitter


Tags

Terkini

x