Sri Mulyani Tambah Anggaran Kartu Prakerja Jadi Rp30 Triliun, Fadli Zon: Buang-buang Uang

- 18 Juli 2021, 16:29 WIB
Sri Mulyani Tambah Anggaran Kartu Prakerja Jadi Rp30 Triliun, Fadli Zon: Buang-buang Uang
Sri Mulyani Tambah Anggaran Kartu Prakerja Jadi Rp30 Triliun, Fadli Zon: Buang-buang Uang /Foto: Instagram @fadlizon/

“Ini program Kartu Prakerja tak jelas, buang-buang uang untuk pelatihan padahal bisa gratis,” tulis Fadli Zon dalam cuitannya di Twitter.

Wakil Ketua Umum partai Gerindra itu juga memberikan saran bahwa sebaiknya anggaran tersebut sebaiknya digunakan untuk kebutuhan lain yang lebih penting.

Fadli Zon memberikan saran agar anggaran tersebut bisa digunakan untuk intensif para tenaga kesehatan atau membayar hutang rumah sakit.

“Sebaiknya uang Kartu Prakerja langsung diberikan pada mereka yang terkena PHK atau kasih intensif nakes dan bayar utang rumah sakit,” jelasnya.

Baca Juga: Presiden Minta Distribusi Bansos Segera Dipercepat dan Berpesan untuk Aparat Agar Santun ke Rakyat

Menurut keterangan Sri Mulyani dalam konferensi pers, anggaran Karti Prakerja ini menjadi bagian dari anggaran bantuan sosial tambahan yang diberikan oleh pemerintah selama pemberlakuan masa PPKM Darurat untuk membantu masyarakat yang terkena dampak.***

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Sekretariat Kabinet


Tags

Terkini