Lima Anggota DPRD dan 10 Orang Lainnya Positif Menggunakan Narkoba, Kasat: Hanya Dua yang Negatif

- 11 Agustus 2021, 09:15 WIB
ILUSTRASI: Lima Anggota DPRD dan 10 Orang Lainnya Positif Menggunakan Narkoba
ILUSTRASI: Lima Anggota DPRD dan 10 Orang Lainnya Positif Menggunakan Narkoba /Pixabay/ RenoBeranger

KABAR BESUKI – Beberapa waktu lalu lima anggota DPRD Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) diamankan polisi saat operasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di salah satu tempat hiburan malam di Kabupaten Asahan, Sumatera Utara

Kapolres Asahan AKBP Putu Yudha Prawira mengatakan setelah diamankan, penyidikan kasus narkoba yang melibatkan lima anggota DPRD Labura masih berjalan, dengan memeriksa para tersangka.

"Kami terus kembangkan kasus narkoba lima anggota dewan tersebut," kata Yudha, sebagaimana dilansir Kabar Besuki dari Antara.

Baca Juga: Satgas Himbau Pasien Covid-19 Bergejala Tidak Melakukan Isolasi Mandiri di Rumah

Ia menyebutkan, penyidik Polres Asahan memeriksa para tersangka secara intensif bersama sejumlah saksi, dalam kasus narkoba tersebut.

"Polres Asahan terus melakukan pengembangan kasus narkoba lima anggota DPRD Labura," ujar Yudha pula.

Kasat Narkoba Polres Asahan AKP Nasri Ginting mengungkapkan pemeriksaan terkait penggunaan narkoba, dinyatakan kelima anggota DPRD Labura positif narkoba.

Baca Juga: Jenazah Ulama di Lombok Timur Hilang Saat Dimakamkan, Kain Kafan Mengempis Tiba-tiba

"Hasil pemeriksaan urine positif mengonsumsi narkoba," kata Kasat Narkoba Polres Asahan AKP Nasri Ginting, Minggu 8 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Prasetyo Bagus Pramono

Sumber: Antara


Tags

Terkini

x