Yusuf Manubulu Tantang Umat Islam Buktikan Kelebihan Nabi Muhammad, Refly Harun: Masih Ada Orang Seperti Ini?

- 25 Maret 2022, 07:15 WIB
Yusuf Manubulu Tantang Umat Islam Buktikan Kelebihan Nabi Muhammad, Refly Harun: Masih Ada Orang Seperti Ini?.
Yusuf Manubulu Tantang Umat Islam Buktikan Kelebihan Nabi Muhammad, Refly Harun: Masih Ada Orang Seperti Ini?. /Tangkap Layar YouTube.com/YusufManubulu

Lebih lanjut, Refly Harun mengatakan bahwa toleransi sangat diperlukan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk di antaranya antar umat beragama.

"Speechless terus terang saja, saya tentu tidak bisa menjawab karena saya bukan ahli agama. Tetapi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, yang namanya saling menghormati itu penting sekali," katanya.

Selain itu, mantan jurnalis Media Indonesia (MI) itu menegaskan bahwa agama merupakan ranah privat bagi setiap individu khususnya Warga Negara Indonesia (WNI).

Atas dasar tersebut, dia juga menyampaikan bahwa setiap agama yang diakui oleh negara tak layak untuk dipertentangkan atau dipersaingkan.

"Kita harus pahamkan bahwa Pancasila itu tidak menafikan agama, tapi agama yang dirangkum atau diakui dalam sila pertama itu tidak untuk dirivalitaskan. Itu semua adalah wilayah private," ujar dia.

Baca Juga: Novel Bamukmin Kritik Ucapan Menag Yaqut Soal ‘Gonggongan Anjing’: Indonesia Darurat Penista Agama

Refly Harun juga berpendapat, perlu adanya klarifikasi dari pihak-pihak terkait ketika video pernyataan Yusuf Manubulu yang terkesan menantang umat Islam telah beredar luas dan viral.

Dia menyarankan agar Yusuf Manubulu melakukan debat terbuka secara akademis dengan sejumlah tokoh untuk membuktikan kebenaran pernyataan yang dilontarkannya.

"Ketika sudah terpublikasi seperti ini, perlu dijawab juga oleh mereka-mereka yang belum tentu paham. Bahkan bila perlu, dilakukan debat terbuka, ilmiah, dan akademis, nggak apa-apa," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Terkait

Terkini