VIRAL 'Bayar SPP Via WA', Netizen: 'Ya Jangan Gitu-gitu Amat'

- 23 Juli 2020, 10:41 WIB
Illustrasi SPP WA / Pixabay
Illustrasi SPP WA / Pixabay /

KABAR BESUKI - Bukan warga +62 (Indonesia) namanya jika tidak kreatif. Dalam setiap momen-momen viral di Indonesia, tak akan luput dari kreativitas warga +62.

Terkait dengan maraknya pemberitaan tentang pembelajaran daring yang baru memasuki minggu kedua, beredar foto berupa tangkapan layar chat whatsapp antara orang tua guru mengenai pembayaran SPP.

Terlihat dalam foto itu, orang tua si anak diingatkan oleh guru karena belum juga membayar SPP. Sebagai respon atas tagihan tersebut, orang tua mengirimkan ‘pembayaran SPP’ melalui WA juga. Dengan alasan, materi belajar dikirim via WA maka SPP juga dikirim via WA, alias hanya gambarnya saja.

Foto ini berseliweran di sejumlah linimasa yang menuai cukup banyak komentar dari netizen lain. Salah satu netizen yang memosting foto ini di linimasanya adalah akun Unduk Tea di media social Facebook.

Baca Juga: Fakta Baru, Ada Sosok yang Memindahkan Motor Yodi Prabowo dari Pinggir Jalan

Mayoritas komentar bersikap kontra, bahkan menyayangkan jika hal itu benar-benar terjadi.

Seperti ditulis akun Kun Budiasih, “Ya jangan gitu-gitu amat…”.

Komentar senada ditulis juga oleh akun Dewi Dewantara, “Gak boleh lah, kok begitu amat sikapnya ortu murid terhadap guru…” tulisnya.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di ProtalJember dengan judul: VIRAL ‘Bayar SPP via WA’, Netizen: “Jangan Itung-itungan dengan Guru, Mereka juga Tambah Repot"

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama


Tags

Terkini

x