Hasil Akhir Wycombe vs Tottenham di FA Cup Dini Hari Tadi, Spurs Menang 1-4

26 Januari 2021, 10:35 WIB
Selebrasi pemain Tottenham Hotspurs. /Twitter.com/@SpursOfficial /

KABAR BESUKI – Laga pamungkas putaran keempat FA Cup 2020-21 antara Wycombe Wanderers vs Tottenham Hotspurs yang berlangsung Selasa dinihari, 26 Januari 2021 di Adams Park Stadium berakhir dengan skor 1-4 untuk kemenangan The Lilywhites.

Ketika pertandingan baru memasuki menit ke-4, Gareth Bale nyaris saja membuka keunggulan untuk Tottenham akan tetapi tembakannya melebar dari arah gawang.

Tiga menit kemudian, giliran Wycombe yang melancarkan serangan ke gawang Spurs akan tetapi Joe Hart berhasil menyelamatkan gawangnya.

 Baca Juga: Peningkatan Potensi Pengembangan Ekonomi Syariah di Indonesia

Pada menit ke-13, Bale kembali mencoba menciptakan peluang untuk mencetak gol perdana bagi The Lilywhites akan tetapi tendangannya masih melenceng dari sasaran.

Wycombe akhirnya berhasil menciptakan gol perdananya pada menit ke-25 melalui tembakan dari Fred Onyedinma. Skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan The Chairboys.

Gareth Bale kembali menciptakan peluang pada menit ke-29, akan tetapi lini pertahanan Wycombe berhasil menghalau serangan tersebut.

 Baca Juga: Fenomena Langka, Bulan Purnama Akan Sejajar di Atas Ka’bah Pada 28 Januari 2021

Pada menit ke-34, Joe Jacobson ditarik keluar karena mengalami cedera saat beradu satu lawan satu dengan Gareth Bale, dan posisinya digantikan oleh Darius Charles.

Bale akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada injury time melalui assist yang diberikan oleh Lucas. Pertandingan babak pertama pun berakhir dengan skor imbang 1-1 untuk kedua tim.

Memasuki babak kedua, Jose Mourinho menurunkan Pierre-Emile Hojbjerg ke lapangan untuk menggantikan posisi Japhet Tanganga.

Spurs dua kali menciptakan peluang membalikkan keadaan dalam waktu dekat. Pada menit ke-49, peluang diciptakan oleh Lucas Moura dan Bale mencobanya kembali pada menit ke-50.

 Baca Juga: Bahaya, Ternyata Menyalakan Kipas Angin Salah Satu Risiko Tetular Covid-19

Memasuki menit ke-58, Tottenham Hotspurs kembali melakukan rotasi terhadap pemainnya. Harry Kane masuk menggantikan Carlos Vinicius.

Tiga menit berselang, giliran tim tuan rumah yang melakukan rotasi pemain. Garath McCleary masuk menggantikan Matt Bloomfield.

Son Heung Min dan Tanguy Ndombele dari kubu Tottenham Hotspurs juga diterjunkan masuk pada menit ke-68 untuk menggantikan posisi Lucas Moura dan Erik Lamela.

Peluang kembali diciptakan oleh punggawa Spurs sepanjang menit ke-73 hingga 80 oleh Son, akan tetapi tidak ada satupun yang membuahkan gol.

 Baca Juga: Gratis Ongkir Rp0 & ShopeePay Deals Rp1 Menanti di Promo Bulanan Shopee SMS!

Harry Winks akhirnya berhasil membuat The Lilywhites pada menit ke-86 melalui tembakan dari jarak yang cukup jauh, sehingga tim tamu berhasil mengubah skor menjadi 1-2.

Hanya butuh waktu satu menit berselang, Ndombele langsung menambah keunggulan bagi Spurs menjadi 1-3 setelah berhasil memanfaatkan assist dari Son Heung Min.

Ndombele kembali menciptakan gol ketika waktu telah memasuki injury time dengan memanfaatkan umpan yang diberikan oleh Hojbjerg. Pertandingan pun berakhir dengan keunggulan 1-4 untuk tim tamu.

Dengan hasil ini, Tottenham Hotspurs akan bertemu dengan Everton di babak 16 besar yang akan berlangsung pada minggu kedua bulan Februari 2021 mendatang.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: beIN SPORTS

Tags

Terkini

Terpopuler