[HOAX] Dinda Kanyadewi Meninggal Dunia, Usai Lama Tak Bermain Sinetron? Begini Faktanya

17 Desember 2021, 10:50 WIB
Dinda Kanyadewi dikabarkan meninggal dunia adalah hoax. /Instagram @dindakanyaa /

KABAR BESUKI - Tengah beredar sebuah video yang mengklaim bahwa artis Dinda Kanyadewi meninggal dunia usai lama tak bermain sinetron.

Kabar tersebut diunggah melalui kanal YouTube Enjoy Your Life dengan judul "Aktris Dinda Kanyadewi Meninggall Dunia! Usai Lama Tak Bermain Sinetron Sosok Ini Pecah Tangis Di?.!" pada Kamis, 16 Desember 2021.

Bahkan dalam thumbnailnya bertuliskan narasi sebagaimana berikut:

"Usai Lama Tak Bermain Sinetron
Sosok Ini Pecah Tangis di Kuburan
Semoga Karya Nya Selalu Di Kenang...
Selamat Jalan Dinda Kanyadewi"

Lantas, benarkah Dinda Kanyadewi meninggal dunia?

Baca Juga: Gaga Muhammad ‘Cengengesan’ Saat Ucapkan Duka untuk Laura Anna, Netizen Gregetan: Gak Ada Rasa Bersalahnya

Dinda Kanyadewi dikabarkan meninggal dunia. Youtube

Penjelasan:

Setelah ditelusuri Kabar Besuki, tidak ada informasi resmi dan valid menyenai artis Dinda Kanyadewi meninggal dunia.

Faktanya, dalam pantauan melalui Instagram Dinda Kanyadewi, ia masih aktif bersosial media. Ia tengah mengunggah story Instagram hari ini pada Jumat, 17 Desember 2021.

Diketahui, Dinda Kanyadewi merupakan model, aktris, presenter, dan sutradara berkebangsaan Indonesia.

Dinda Kanyadewi memulai kariernya sebagai finalis GADIS Sampul 2002. Kemudian, ia berkecimpung dalam dunia hiburan, dengan berperan dalam berbagai judul film, sinetron, FTV, menjadi model dalam beberapa produk yang diiklankan, serta model untuk video klip dari beberapa grup musik.

Baca Juga: [HOAX] Varrel Bramasta Meninggal Dunia dan Sosok Ini Pecah Tangis Dipemakaman

Ia pun merambah ke dunia teater dan Subversif menjadi pementasan pertama yang dilakukannya.

Kesimpulan:

Dengan adanya unggahan video oleh kanal YouTube Enjoy Your Life dengan judul "Aktris Dinda Kanyadewi Meninggall Dunia! Usai Lama Tak Bermain Sinetron Sosok Ini Pecah Tangis Di?.!" merupakan hoax atau menyesatkan.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: YouTube Enjoy Your Life

Tags

Terkini

Terpopuler