[HOAX] Jokowi Ungkapkan Revolusi Mental akan Gagal Kalau Agama Tidak Dipisahkan dari Politik

18 April 2022, 14:53 WIB
Hoax Jokowi Ungkapkan Revolusi Mental akan Gagal Kalau Agama Tidak Dipisahkan dari Politik /Jokowi/Instagram
KABAR BESUKI - Beredar di salah satu akun media sosial yang memposting isu-isu politik yang menyeret nama Presiden Jokowi.
 
Postingan tersebut diunggah oleh salah satu media sosial Twitter dengan nama akun @DeeJee_007.
 
Dalam postingan yang diunggah oleh akun tersebut dibeberkan sebuah kutipan pembicaraan yang diduga diungkapkan oleh Presiden Jokowi mengenai revolusi mental.
 
Selain itu, ada sebuah kata dalam unggahan tersebut yang dinilai tabu oleh banyak orang.
Baca Juga: Dampak Kesehatan Anak yang Alami ‘Bullying’ atau Perundungan, Salah Satunya Depresi
 
Berikut ini narasi yang ada dalam postingan gambar yang diunggah oleh akun media sosial Twitter tersebut, seperti dikutip Kabar Besuki dari laman turnbackhoax.id.
 
Narasi:
"JOKOWI: Revolusi mental akan gagal kalau agama tidak dipisahkan dari politik."
[HOAX] Jokowi Ungkapkan Revolusi Mental akan Gagal Kalau Agama Tidak Dipisahkan dari Politik.
 
Baca Juga: 10 Harga Laptop Rp1 Jutaan Hingga Rp 6 Jutaan Terbaru April 2022, Mulai dari Asus Hingga Acer
 
Penelusuran
 
Akun Twitter @DeeJee_007 menulis cuitan yang menyertakan sebuah meme dengan gambar Jokowi yang mengatakan bahwa revolusi mental akan gagal kalau agama tidak dipisahkan dari politik. 
 
Selain itu, @DeeJee_007 juga menambahkan informasi bahwa hanya keturunan PKI yang bisa kerja dengan jargon dan cara-cara komunis.
 
Berdasarkan hasil penelurusan, Jokowi tidak pernah berkata demikian. Berdasarkan penjelasan, Presiden Jokowi hanya mengingatkan bahwa keberagaman suku dan budaya yang ada di Indonesia tidak boleh menjadi penyebab pemecah belah negara.
 
Terlebih lagi, Jokowi tidak menyebut mengenai revolusi mental sama sekali pada pidatonya.
Baca Juga: Fuji Dikritik Netizen Usai Menyebut Wartawan Tidak Professional Gara-Gara Ketawa: Si Paling Baik Attitude Nya
 
Kesimpulan: 
 
Jadi bisa disimpulkan dari sini bahwa semua pernyataan ataupun unggahan akun media sosial Twitter @DeeJee_007 tersebut adalah salah besar.
 
Semua yang ada di unggahan tersebut hanyalah HOAX dan tidak ada kebenarannya.***
Editor: Ayu Nida LF

Sumber: turnbackhoax

Tags

Terkini

Terpopuler