KPK Dikabarkan Temukan Bukti Kuat Keterlibatan Anies Baswedan dalam Kasus Ini, Cek Faktanya

- 24 Juni 2021, 12:22 WIB
Tangkapan layar video hoax
Tangkapan layar video hoax /GERBANG POLITIK/YouTube

KABAR BESUKI - Baru-baru ini tengah beredar video di media sosial YouTube terkait klaim bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan sebuah bukti kuat keterlibatan Anies Baswedan.

Dalam unggahan video milik kanal YouTube GERBANG POLITIK tersebut berdurasi 10 menit 2 detik dengan judul "BERITA TERBARU ~ KPK MEMBABI BUTA !!! KPK TEMUKAN BUKTI KUAT KETERLIBATAN ANIES DALAM KASUS INI !?.."

Adapun sebuah thumbnail yang tercatut di dalamnya yakni:

"##TERCIDUK##
MATI MATIAN BELA ANIES
PULUHAN PEJABAT DKI RESMI TERLIBAT KASUS INI"

Baca Juga: [Cek Fakta] Anies Baswedan Digusur, Jokowi Kembali Tunjuk Ahok Urus DKI Jakarta

Tangkapan layar video hoax
Tangkapan layar video hoax YouTube

Penjelasan:

Setelah ditelusuri Kabar Besuki, faktanya video tersebut membahas tentang 2 Pejabat DKI ditetapkan Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Dana BOS.

Bahkan dalam video tersebut merupakan pembacaan narasi terkait proyek rumah DP 0 persen, serta pembacaan narasi Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta Yusmada Faizal diperiksa Kejaksaan DKI Jakarta dalam kasus dugaan korupsi pembelian alat berat.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: YouTube GERBANG POLITIK


Tags

Terkini

x