KPK Dikabarkan Temukan Bukti Aliran Dana Korupsi di Kediaman SBY, Begini Fakta Sebenarnya

- 26 Agustus 2021, 10:10 WIB
Thumbnail KPK Dikabarkan Temukan Bukti Aliran Dana Korupsi di Kediaman SBY, Begini Fakta Sebenarnya/youtube/Gerbang Politik
Thumbnail KPK Dikabarkan Temukan Bukti Aliran Dana Korupsi di Kediaman SBY, Begini Fakta Sebenarnya/youtube/Gerbang Politik /

 

KABAR BESUKI - Lagi-lagi tengah beredar sebuah video yang mengklaim bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di kediaman mantan Presiden, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Bahkan, disebut pula KPK menemukan bukti aliran dana korupsi di kediaman SBY. Video tersebut diunggah oleh kanal YouTube Gerbang Politik dengan judul "BERITA TERBARU ~ SEMUA PANIK !! KPK TEMUKAN BUKTI ALIRAN DANA KORUPSI DI KEDIAMAN SBY !?."

Thumbnail video tersebut juga mencatutkan gambar SBY dan sejumlah petugas KPK dengan narasi sebagaimana berikut:

"KPK LAKUKAN PENGGELEDAHAN
PENYIDIK BERHASIL BONGKAR RAHASIA BESAR"

Baca Juga: Ridho DA 2 Pamer Foto Bersama Kekasihnya, Ridho: Tidak Lama Lagi Statusku Akan Berubah

Thumbnail unggahan video klaim hoax/youtube/Gerbang Politik
Thumbnail unggahan video klaim hoax/youtube/Gerbang Politik

Penjelasannya:

Faktanya, setelah ditelusuri Kabar Besuki video tersebut membahas tentang politikus PDI Perjuangan Dewi Tanjung mendadak ingin KPK dan BPK menyelidiki dan melakukan audit terhadap harta kekayaan keluarga SBY. Hal itu disampaikannya melalui cuitan di akun Twitter pribadinya.

"Teman-teman siapa yang setuju KPK dan BPK menyelidiki dan mengaudit harta kekayaan SBY, anak-anak dan kroni-kroninya?," tulis Dewi Tanjung.

Ia juga mengatakan, agar rakyat tahu dari mana saja sumber kekayaan keluarga SBY.

Baca Juga: Polemik Mural Rakyat Kelaparan, Terbongkar di Balik Pembuat Mural Ada Sosok Ini: Perutnya Selalu Kekenyangan

"Supaya rakyat tahu harta kekayaan mereka didapat dari mana jadi harus diaudit dan diselidiki," jelasnya.

"Nyai yakin kebenaran akan terungkap di atas kebenaran," tulisnya lagi.

Sementara, tidak ada informasi resmi dan valid mengenai KPK melakukan penggeledahan di kediaman mantan Presiden SBY dan menemukan bukti aliran dana korupsi.

Baca Juga: Muhammad Kece Ditangkap dan Dibawa ke Bareskrim Polri, Lambaikan Tangan dan Ucapkan Salam Sadar

Kesimpulan:

Dengan adanya unggahan kanal YouTube Gerbang Politik dengan judul "BERITA TERBARU ~ SEMUA PANIK !! KPK TEMUKAN BUKTI ALIRAN DANA KORUPSI DI KEDIAMAN SBY !?." merupakan konten hoax atau misleading content.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: YouTube GERBANG POLITIK


Tags

Terkini