[Cek Fakta] Prabowo Dikabarkan Pasang Badan, Nasib Gatot Nurmantyo Disebut Berakhir Tragis

- 1 Oktober 2021, 07:55 WIB
[Cek Fakta] Prabowo Dikabarkan Pasang Badan, Nasib Gatot Nurmantyo Disebut Berakhir Tragis
[Cek Fakta] Prabowo Dikabarkan Pasang Badan, Nasib Gatot Nurmantyo Disebut Berakhir Tragis /Kolase Foto Instagram.com/@prabowo/@nurmantyo_gatot

KABAR BESUKI - Tengah beredar video yang mengklaim Prabowo pasang badan hingga nasib Gatot Nurmantyo disebut berakhir tragis.

Video tersebut diunggah oleh kanal YouTube TEROPONG ISTANA pada Jumat, 1 Oktober 2021 dengan judul:

'santer isu TNI di susupi PKI PRABOWO TURUN TANGAN HINGGA LAKUKAN INI ~ BERITA TERBARU'

Bahkan pada thumbnail video tersebut terdapat narasi yang berbunyi sebagai berikut:

'PRABOWO PASANG BADAN'
'PENYEBAR FITNAH'
'NASIB JENDERAL KARDUS BERAKHIR TRAGIS'

Baca Juga: [Cek Fakta] Disebut Jualan PKI Demi Uang, Semua Aset Gatot Nurmantyo Akhirnya Diamankan? Ini Faktanya

Unggahan Klaim Hoax
Unggahan Klaim Hoax Tangkap Layar YouTube.com/TEROPONG ISTANA

Penjelasan:

Berdasarkan hasil penelusuran Kabar Besuki, tidak ada informasi resmi dan valid mengenai Prabowo yang dikabarkan pasang badan hingga nasib Gatot Nurmantyo disebut berakhir tragis.

Video tersebut tak satupun membahas informasi mengenai Prabowo yang dikabarkan pasang badan hingga nasib Gatot Nurmantyo disebut berakhir tragis.

Faktanya, video tersebut justru membahas tentang sikap Prabowo yang bungkam ketika Gatot Nurmantyo memberikan pernyataan bahwa TNI diduga disusupi PKI.

Hingga saat ini, Prabowo belum mengeluarkan pernyataan apapun terkait hilangnya diorama G30S PKI di Museum Kostrad.

Baca Juga: [Cek Fakta] HRS, AHY, Anies Baswedan, dan Gatot Nurmantyo Disebut Gantikan Jokowi Sebagai Presiden RI

Kesimpulan:

Video yang diunggah oleh kanal YouTube TEROPONG ISTANA dengan judul 'santer isu TNI di susupi PKI PRABOWO TURUN TANGAN HINGGA LAKUKAN INI ~ BERITA TERBARU' merupakan konten hoax.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Teropong Istana


Tags

Terkait

Terkini