Tips Cari Pasangan di Aplikasi Kencan Online untuk Wanita, Hindari Hal-hal Ini Agar Tidak Terlihat ‘Norak’

4 Mei 2021, 14:46 WIB
Foto: Ilustrasi seseorang menggunakan aplikasi kencan online /Rianti S/pexels.com/ cottonbro

KABAR BESUKI - Menggunakan aplikasi kencan online atau dating app untuk mencari calon pasangan ataupun sekedar mencari teman baru bukan hal baru dan asing bagi generasi muda saat ini.

Di masa serba modern, mencari teman tidak harus dengan cara bersosialisasi keluar rumah, namun bisa juga dilakukan melalui berbagai macam aplikasi.

Meski begitu, tetap perlu kewaspadaan pengguna agar tidak menjadi korban penipuan ataupun dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak dikenal.

Baca Juga: Meskipun Sudah Bercerai, Bill Gates dan Melinda Tetap Bekerja Secara Profesional di Yayasannya

Meski begitu, di Indonesia sendiri tingkat pemakai aplikasi kencan semakin meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Dan semakin meningkat selama masa pandemi Covid-19.

Entah hanya untuk iseng-iseng atau memang dengan tujuan mencari pasangan baru, aplikasi kencan online memang bisa jadi ajang unjuk penampilan agar profil Anda terlihat menarik bagi calon pasangan.

Tentunya profil Anda harus dibuat semenarik mungkin agar orang yang melihat semakin tertarik dengan diri Anda.

Bukan hanya foto yang oke, namun penjelasan mengenai diri Anda juga penting dalam sebuah aplikasi kencan. Anda perlu menunjukkan keistimewaan Anda namun tidak terkesan berlebihan dan juga tidak mengintimidasi.

Baca Juga: Anak Usia 11 Tahun Bunuh Diri Saat Ultah Ibunya, Bahkan Sebagai Kado untuk Sang Ibu [Cek Fakta]

Sebuah studi yang dilakukan oleh EliteSingles mensurvei 1.000 orang Inggris lajang, mengenai apa yang membuat mereka kehilangan minat setelah melihat profil seseorang, seperti dilansir dari Your Tango.

Ternyata hal terburuk pertama yang tidak disukai laki-laki terhadap profil kencan wanita adalah kesalahan ejaan atau tata bahasa, atau spelling dan grammar.

Di posisi kedua adalah sebanyak 24 persen tidak menyukai adanya singgungan bernada seksual, kemudian 22 persen yang menuliskan hal-hal negatif, dan 15 persen karena kurangnya deskripsi pada profil mereka.

Lalu, dua kesalahan lain yang tidak disukai dari profil kencan wanita adalah terlalu menunjukkan sifat narsisme dan juga 'terlalu banyak klise'.

Misalnya seperti “ingin mencari pria yang…”, karena bagi beberapa orang akan terlalu dianggap terlalu klise.

Baca Juga: Bahaya Polusi Udara Terhadap Kesehatan Otak, dapat Menurunkan Tingkat Kecerdasan dan Mengganggu Daya Ingat

Selain itu, studi ini juga mengungkapkan hal yang paling tidak disukai dari foto profil kencan wanita. Yang menempati peringkat pertama sebesar 33 persen adalah tidak menyukai foto yang 'terlalu terbuka'.

Meskipun terlihat menggoda, rupanya foto yang terlalu terbuka justru tidak begitu disukai oleh pria, kecuali jika mereka tidak mencari hubungan untuk jangka panjang.

Kemudian foto lain yang tidak begitu disukai adalah potret yang menggunakan kacamata hitam sebesar 18 persen. Selanjutnya adalah editan foto atau Photoshopping yang buruk. Foto yang menunjukkan wanita sedang berpesta juga dianggap kurang menarik.

Jadi jika Anda adalah wanita yang sedang ingin coba-coba menggunakan aplikasi kencan online, mungkin beberapa hal diatas bisa mulai Anda hindari.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Your Tango

Tags

Terkini

Terpopuler