Grup WhatsApp Keluarga Ternyata Bisa Buat Hidup Lebih Bahagia, Ini Alasannya

8 Juni 2021, 14:29 WIB
Ilustrasi WhatsApp. /PIXABAY

KABAR BESUKI -  Di zaman teknologi seperti sekarang ini, perkembangan informasi sudah semakin pesat. Segala bentuk komunikasi juga dibuat semakin mudah dengan munculnya beragam aplikasi mengirim pesan singkat.

Cukup mengandalkan smartphone atau ponsel pintar dan menyediakan fitur pesan singkat seperti WhatsApp yang memudahkan seseorang untuk bisa berkomunikasi dengan lebih mudah dimanapun dan kapanpun.

WhatsApp saat ini menjadi salah satu aplikasi pesan singkat yang digunakan hampir oleh semua orang. Fitur ini memudahkan seseorang untuk melakukan komunikasi, berkirim gambar, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Manfaat Memelihara Anjing Ternyata Bisa Membuat Seseorang Panjang Umur, Kok Bisa?

Aplikasi pesan singkat ini juga menyediakan fitur grup chat yang memudahkan seseorang untuk bisa berkomunikasi dengan orang banyak sekaligus. Seperti halnya grup whatsApp keluarga.

Grup whatsApp keluarga biasanya dimanfaatkan seseorang untuk bertukar informasi dan silaturahmi dengan saudara. Namun terkadang, grup chat keluarga ini dinilai merepotkan karena banyaknya pesan masuk.

Meski dinilai sedikit mengganggu, namun adanya grup whatsApp keluarga ternyata bisa membuat seseorang merasa lebih bahagia lho. Mengapa demikian?

Baca Juga: Bangkalan Jadi Zona Merah, Aparat Gabungan TNI dan Polri Lakukan Penyekatan Suramadu

Dilansir Kabar Besuki  dari Asio One, sebuah survei membuktikan bahwa grup WhatsApp keluarga ternyata bisa membuat perasaan seseorang merasa lebih bahagia dan membuat hubungan yang lebih harmonis.

Survei tersebut dilakukan oleh sebuah Universitas di Hongkong dalam program opini publik yang bertujuan untuk mempelajari pola komunikasi keluarga di negara Hongkong.

Pada survei tersebut melibatkan sebanyak 644 orang dewasa yang diminta mengisi sebuah kuisioner secara online.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Hewan yang Kamu Lihat Pertama Kali Ungkapkan Kekuatan Terbesarmu

Setelah mengisi sebuah kuisioner, ditemukan bahwa setidaknya skala 6,6 responden memiliki setidaknya satu kelompok obrolan keluarga di media sosial.

Para peneliti menemukan bahwa responden yang memiliki setidaknya satu grup chat keluarga punya level kebahagiaan yang lebih tinggi.

Peneliti juga menilai bahwa level kebahagiaan seseorang yang memiliki grup chat keluarga ditandai dengan poin 6,6, sementara para responden yang tidak memilik grup chat keluarga hanya memiliki level kebahagiaan hanya sampai skala 5,7.

Baca Juga: Gerhana Matahari Cincin Akan Terjadi Kamis 10 Juni 2021, Berikut Lokasi dan Cara Melihatnya

Menurut salah seorang peneliti, Lam Tai-hing mengatakan bahwa, semakin banyak orang yang beralih ke komunikasi elektronik menggunakan ponsel pintar dapat meningkatkan komunikasi keluarga dan memastikan kebahagiaan pribadi dan keluarga.

Lam juga mengungkap bahwa seseorang mungkin merasa terganggu ketika menerima pesan dari grup WhatsApp keluarga karena menilai pesan yang disampaikan palsu atau tidak berguna.

Namun keberadaan grup WhatsApp keluarga dinilai dapat menjadi salah satu alat komunikasi yang membuat keluarga jadi lebih harmonis dan bahagia.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Asio One

Tags

Terkini

Terpopuler