5 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Ketika Berkunjung ke Rumah Wanita, Salah Satunya Jangan Lupa Berpamitan

29 Januari 2022, 12:45 WIB
Ilustrasi Hal ini yang harus anda lakukan saat berkunjung kerumah wanita /freepik.com/@tirachardz

KABAR BESUKI – Wanita adalah hal yang kerap menjadi daya tarik dari kaum Adam. Tidak bisa dipungkiri jika laki-laki akan melakukan banyak upaya demi mendapatkan hati seorang wanita.

Demi wanita yang dicintainya, para laki-laki akan melakukan apapun demi mereka. Seperti mengajak jalan-jalan, diajak nonton film di bioskop, diberi hadiah, dan lain sebagainya.

Namun, tidak sedikit dari wanita, yang justru menolak si laki-laki karena pesona yang dibawanya kurang menarik.

Baca Juga: 4 Weton Ini Ternyata Tanpa Disadari Punya Ilmu Mata Batin, Bisa Melihat Kejadian Masa Depan, Cek Wetonmu Seger

Hal tersebut ditandai ketika wanita yang didekati itu, tiba-tiba menghilang dan tanpa kabar pada saat dicoba untuk dihubungi lagi.

Apa saja yang membuat laki-laki menjadi kurang menarik di depan wanita?

Sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube Ask Auntie Ann yang mengunggah video tentang 5 hal yang tidak boleh dilakukan laki-laki ketika berkunjung ke rumah wanita.

  1. Jangan Abaikan Penampilan

Penampilan adalah yang perlu diperhatikan oleh seorang laki-laki ketika bertemu dengan wanita. Penampilan adalah hal yang akan menjadi penilaian pertama dari seorang kaum hawa.

Wanita cenderung lebih suka dengan laki-laki yang berpenampilan menarik, setidaknya berpakaian yang sopan. Karena wanita menganggap tidak dihargai jika sang laki-laki hanya mengenakan baju seadanya.

Baca Juga: 5 Weton Paling Tinggi Menurut Primbon Jawa, Hidupnya Ditakdirkan Gampang Sukses dan Kaya

Bahkan tidak sedikit wanita yang menyukai seorang laki-laki karena aroma parfum yang dikenakan.

  1. Jangan Lupa Membuat Janji

Usahakan ketika ingin berkunjung ke rumah seorang wanita, para laki-laki diharuskan untuk membuat janji terlebih dulu. Karena wanita tidak ingin bertemu dengan orang tanpa persiapan.

Jika sang wanita tidak ingin membuat janji denganmu, mungkin bisa jadi dia belum siap bertemu denganmu, atau tidak ingin kamu berkunjung kerumahnya.

Jika laki-laki datang ke rumah wanita tanpa ada janji, bisa jadi wanita tersebut justru merasa ilfeell kapada laki-laki tersebut.

Baca Juga: Cukup Minum Ini Tiap Pagi Berat Badan Dijamin Turun dalam Sekejap Tanpa Perlu Repot Olahraga, Wajib Dicoba!

  1. Jangan Abaikan wanita

Beberapa laki-laki yang berkunjung ke rumah wanita atau pada saat ketemuan. Mereka justru malah fokus pada gadget atau malah bermain game sendiri.

Sehingga para wanita itu merasa tidak dianggap oleh sang laki-laki. Mereka berpikir bahwa game lebih penting dari pada dirinya.

Sebelum bertemu dengan wanita, usahakan untuk para laki-laki menyiapkan beberapa topik yang ingin dibahas, atau pertanyaan-pertanyaan yang ringan-ringan, sehingga terjalin sebuah komunikasi yang buat wanita nyaman.

  1. Jangan Sampai Lupa waktu

Ketika berkunjung rumah atau mengajak wanita untuk ketemuan, hal yang penting untuk diperhatikan adalah waktu. Waktu yang terlalu lama juga dianggap tidak baik, begitupun terlalu singkat.

Baca Juga: 4 Manfaat Telur untuk Rambut yang Perlu Anda Coba, Begini Cara Pakainya

Waktu berkunjung juga harus diperhatikan, jangan sampai berkunjung ke rumah wanita pada saat sudah terlalu malam. Hal itu juga tidak baik, karena bisa jadi si wanita sudah beranjak beristirahat.

  1. Jangan Lupa Berpamitan

Jika berkunjung ke rumah seorang wanita, berpamitan adalah bentuk dari sopan-santun kepada keluarga si wanita.

Ketika para laki-laki yang datang sudah disambut baik oleh keluarga wanita, usahakan ketika pulang juga harus berpamitan.

Baca Juga: 5 Hal Ini Sering Kita Lakukan di Rumah Saat Hujan, Salah Satunya Membayangkan Kehadiran Orang Tersayang

Hal tersebut berkaitan dengan etika, sehingga pada saat laki-laki akan berkunjung lagi, keluarga dari wanita akan merasa senang menyambutnya lagi.

Itulah 5 hal yang hal yang jangan dilakukan pada saat berkunjung ke rumah wanita atau mengajaknya ketemuan. Semoga bermanfaat.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Ask Auntie Ann

Tags

Terkini

Terpopuler