Mengenal Support System yang Berpengaruh Bagi Kesehatan Mental, Simak Manfaatnya!

- 6 Maret 2021, 18:14 WIB
ilustrasi persahabatan
ilustrasi persahabatan /minan/pexels

Bahkan, tak segan melakukan hal-hal yang bisa meruntuhkan kepercayaan diri, kenali tanda-tandanya dan bagaimana keluar dari lingkaran semacam ini. Beberapa manfaat dari memiliki support system semacam ini adalah:

  1. Penting untuk kesehatan mental

Adanya dukungan dari orang-orang terdekat sangat penting untuk kesehatan mental. Ada begitu banyak penelitian yang membuktikan bahwa dukungan sosial yang buruk bisa menjadi penyebab depresi.

Lebih jauh lagi, kesepian dapat mengubah fungsi otak dan meningkatkan risiko terjadinya:

  • Kecanduan alkohol
  • Penyakit jantung
  • Depresi
  • Muncul suicidal thought

Baca Juga: Faktanya, Orang yang Mudah Menangis Ternyata Cenderung Tidak Mudah Stres, Begini Penjelasannya

Dalam studi yang dilakukan pada pria paruh bayar selama periode 7 tahun, mereka yang mendapatkan dukungan emosional dan sosial lebih panjang umur ketimbang yang tidak. Temuan ini berkaitan erat dengan munculnya depresi dan kecemasan berlebih pada partisipan.

  1. Mengurangi stres

Setiap aspek kehidupan bisa menjadi pemicu stres. Hal ini berlangsung konstan, tidak ada hari libur untuk stres. Terkait dengan hal ini, survei pada tahun 2015 menunjukan bahwa memiliki support system dapat mengurangi stres hingga level 5 (dari level maksimalnya 10).

  1. Mengambil keputusan

Ketika dihadapkan dengan situasi sulit, adanya support system juga bisa membantu memberikan sudut pandangan berbeda dalam pengambilan keputusan. Mereka tak segan memaparkan apa yang menjadi pertimbangan baik positif maupun negatif sehingga Anda mendapatkan gambaran yang lebih jernih.

Itulah mengapa, memiliki lingkaran pertemanan dan persaudaraan yang penuh dukungan dapat membantu mengatasi tantangan yang muncul. Bahkan, mengambil keputusan bisa lebih mudah meski di tengah situasi krisis sekalipun.

Baca Juga: Adele Resmi Bercerai Dengan Suaminya Simon Konecki, Ini Ternyata Alasan Perceraiannya

Nyatanya, tidak semua orang dianugerahi lingkaran orang-orang terdekat yang bisa menjadi support system. Ini tidak mengapa. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membangun atau memperkuat koneksi sosial, yaitu:

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: sehatq


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x