Ternyata, Bungkam untuk Menghindari Konflik dengan Pasangan Justru Berbahaya Bagi Hubungan Anda dan Kesehatan

- 3 April 2021, 16:16 WIB
Ilustrasi pasangan
Ilustrasi pasangan /PIXABAY/Gabriel Alva

KABAR BESUKI – Dalam sebuah hubungan, konflik merupakan sebuah hal yang lumrah terjadi. Setiap pasangan juga memiliki caranya tersendiri untuk menyelesaikan masalah yang mereka alami.

Akan tetapi, tidak jarang pula pasangan yang memilih untuk saling diam satu sama lain selama berhari-hari hingga situasinya benar-benar mereda atau kondusif atau yang disebut dengan istilah stonewalling.

Hal tersebut dilakukan untuk meredam amarah yang bisa saja terjadi sewaktu-waktu jika bertengkar atau hanya sekedar memberikan waktu untuk menenangkan diri.

Baca Juga: Sah! Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Resmi Menikah Disaksikan Presiden Jokowi dan Menhan Prabowo

Baca Juga: Harga Gabah Anjlok, Petani Lebak Harapkan Bantuan dari Pemerintah Setempat di Tengah Pandemi COVID-19

Baca Juga: Petugas Bandara Sam Ratulangi Manado Musnahkan Sejumlah Barang Terlarang, Terutama Miras Cap Tikus

Ada beberapa tanda-tanda yang harus Anda ketahui (terutama bagi Anda yang kurang peka) bahwa pasangan Anda sedang melakukan stonewalling, antara lain:

  1. Pasangan mengabaikan Anda ketika berbicara
  2. Pasangan memutar mata saat diajak berbicara
  3. Pasangan menolak untuk kontak mata
  4. Pasangan tidak mendengarkan dan mengabaikan kekhawatiran Anda
  5. Pasangan tiba-tiba mencari kesibukan lain ketika Anda ingin membicarakan suatu masalah serius
  6. Pasangan menolak untuk berbicara, kecuali untuk membela diri atau menyalahkan diri Anda

Dampak Negatif Stonewalling

Sayangnya, stonewalling kurang efektif untuk menyelesaikan masalah dalam jangka panjang karena boleh jadi ini menjadi hal yang sangat menyakitkan bagi salah satu pihak bahkan hingga membuatnya frustasi.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: sehatq


Tags

Terkini

x