Bunga Udumbara 'Bunga dari Surga', Mekar Setiap 3000 Tahun Sekali

- 31 Juli 2021, 17:03 WIB
Bunga Udumbara 'Bunga dari Surga', Mekar Setiap 3000 Tahun Sekali
Bunga Udumbara 'Bunga dari Surga', Mekar Setiap 3000 Tahun Sekali //Instagram/@kabardunia/
 
KABAR BESUKI - Bunga Udumbara merupakan bunga yang berasal dari bahasa sansekerta yang artinya bunga dari surga.
 
Nama yang diberikan pada bunga ini mengisyaratkan makna dan legenda yang melekat kuat padanya. 
 
Oleh karenanya keberadaan bunga ini ketika muncul dan mekar di suatu tempat di anggap menjadi sesuatu yang akan membawa keberuntungan, warnanya yang putih bersih juga menandakan kesucian yang membawa berkat dari surga.

Seperti dilansir Kabar Besuki dari Instagram @kabardunia, menurut cerita, bunga legendaris itu hanya mekar setiap 3.000 tahun sekali.

Bunga ini ukurannya sangat kecil sehingga butuh kaca pembesar untuk menyaksikan keindahannya.

Tapi tidak ada yang menyangka bahwa dalam ukurannya yang sangat kecil itu, dia bisa bertahan hidup ribuan tahun dan tumbuh di mana-mana. Mulai dari permukaan kaca, kayu, hingga logam sekalipun.

Bukan itu saja keistimewaan dari bunga surga ini. Udumbara memiliki aroma yang sangat wangi meski ukurannya sangat mini.

Baca Juga: 5 Tanaman Ini Dipercaya Bisa Menarik Rezeki Anda, Simak Ulasannya!

Jadi, bagi Sahabat yang menemukan ada bintik-bintik putih menggerombol di permukaan logam, kayu, atau kaca, cepat ambil kaca pembesar, siapa tahu itu adalah bunga Udumbara.

Mengenai keunikannya yang katanya mekar 3.000 tahun sekali, semuanya berpulang pada masing-masing orang yang melihatnya.

Keberadaan bunga udumbara ini sangat sulit untuk dilihat dengan mata telanjang kecuali dengan bantuan kaca pembesar atau jika diteliti dengan seksama. 
 
Bahkan kadang keberadaan bunga ini sering dikecoh karena bentuknya yang mirip telur serangga. Walaupun ukurannya sangat kecil bunga ini termasuk bunga kuat yang tahan banting dan mampu mekar cukup lama. 
 
Dan juga salah satu ciri yang mengisyaratkan keberadaan bunga udumbara ini adalah bau wanginya yang semerbak dan kuat.
 
Dalam kepercayaan budha juga munculnya bunga udumbara yang langka disandingkan dengan kepercayaan bahwa telah datanga seorang pemimpin yang adil dan bijaksana. 
 
Hal tersebut tertulis dalam kitab suci budhis Huilin Phonetics and Interpretations, “Bunga Udumbara adalah produk dari adanya pertanda gaib dan tidak baik, sebuah bunga langit yang tidak dapat ditemukan di dunia manusia. Apabila Raja Roda Emas turun ke dunia manusia, bunga ini akan muncul mengikuti kemunculan kebajikan serta berkah yang melimpah ini," itulah pengerian dari Bunga Udumbara.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Instagram @kabardunia


Tags

Terkini

x