5 Tanaman yang Wajib Ada di Dalam Ruangan Rumahmu, Karena Dapat Menghilangkan Udara yang Kotor

- 30 Juni 2021, 09:19 WIB
5 Tanaman yang Wajib Ada di Dalam Ruangan Rumahmu, Karena Dapat Menghilangkan Udara yang Kotor
5 Tanaman yang Wajib Ada di Dalam Ruangan Rumahmu, Karena Dapat Menghilangkan Udara yang Kotor /Pexels/Jessica Lewis/free-photos/

KABAR BESUKI - Pesona tanaman hias memang dapat memanjakan mata, selain bisa menghias taman rumah atau ruangan rumah kamu agar lebih indah, tanaman hias juga berperan untuk memberi kesan sejuk dengan warna hijau yang menyegarkan. 

Beberapa jenis tanaman hias bahkan berfungsi sebagai pembersih udara ataupun penyaring udara dalam rumahmu agar selalu bersih dari polutan. 
 
Dilansir Kabar Besuki dari YouTube FIFTEEN, berikut beberapa tanaman hias pembersih udara yang wajib kamu miliki di halaman maupun di dalam ruangan rumahmu.
 
 
 
1. Lidah Buaya
 
Jika kalian punya tanaman seperti ini di halaman rumah kalian, jangan coba-coba untuk memangkasnya ya! 
 
Sebab tanaman satu ini dapat digunakan untuk menyuburkan rambut, mengobati diabetes, wasir serta kanker ganas. Namun, uniknya lagi ia ampuh menyerap polusi dan racun. 
 
Tanaman yang biasa disebut lidah mertua ini biasa ditanam di area luar ruangan atau bisa juga ditanam di dalam pot dan disimpan di dalam ruangan. 
 
Tanaman ini mempunya kemampuan mengubah CO2 menjadi oksigen dengan baik di malam hari. Selain itu, tanaman ini juga membersihkan metanal di udara. Pastikan ada sinar matahari untuk tanaman cantik ini.
 
 
2. Suplir
 
Sepertinya tak banyak orang suka memelihara tanaman satu ini karena perawatannya yang agak repot.
 
Jika ingin tanaman suplir timbuh subur, makan kalian harus pastikan tanaman ini mendapat sinar matahari 3 hari sekali jika kalian menempatkannya di dalam ruangan. 
 
Kalian juga harus rajim memotong tangkai yang telah kering agar daun dan tangkai baru dapat tumbuh kembali. 
 
Namun dibalik repotnya memelihara suplir, ternyata tanaman ini juga bermanfaat untuk membersihkan udara sekitar rumah yang ditanami suplir dari serangan polutan.
 
 
Jika kamu bekerja dengan monitor dan printer di rumah, maka kamu wajib memiliki suplir di dalam ruangan kamu sebab suplir mampu menyerap radiasi dan menyerap Xylene dan Toluene yang dihasilkan oleh monitor dan printer.
 
3. Bunga Aster Barbera
 
Selain tampilannya bunga yang cantik dan menarik, bunga satu ini juga cocok ditanam di pot bunga dan disimpan di kamar tidur kamu, sebab bunga ini punya kemampuan menghasilkan oksigen sangat banyak dan dipercaya bisa membuat tidur lebih nyenyak. 
 
Cocok sekali untuk kalian yang punya insomnia dan punya gangguan pernafasan saat sedang tidur.
 
 
4. Palem Kuning
 
Palem kuning diminati oleh pencinta tanaman bukan hanya karena dapat menyejukkan dan menghijaukan halaman rumah, namun bukan hanya itu, tanaman yang bisa tumbuh hingga 4 meter jika di tanam diluar pot ini juga dapat digunakan sebagai pembersih udara alami dan menghilangkan formaldehida, benzena, serta karbondioksida. Sangat baik ditanam untuk menyerap racun dari asap rokok. 
 
Palem kuninng ini juga bisa ditanam di dalam pot dan disimpan didalam ruangan sebagai pemanis ruangan dan juga sebagai pembersih udara alami.
 
5. Anthurium Bunga
 
Anthurium bunga merupakan tanaman indoor yang menarik dan exotis pada saat bunganya mekar, tetapi bukan hanya kecantikan dari tampilan tanaman ini saja yang menonjol, tanaman ini juga sangat berfungsi bagi kesehatan, daun gelapnya efektif berfungsi menyedot zat amonia, formaldehida, toluena dan xilena, sehingga sangat baik bila kita taruh di area tempat kerja di perkantoran terutama di sekitar mesin fotokopi, printer atau perekat.***

Editor: Prasetyo Bagus Pramono

Sumber: Youtube FIFTEEN


Tags

Terkini

x