Tanggapi Fenomena Orang Kaya di Usia Muda, Rhenald Kasali: Jangan Tiru Hasilnya, Lihat Prosesnya

- 18 Maret 2022, 19:01 WIB
Tanggapi Fenomena Orang Kaya di Usia Muda, Rhenald Kasali: Jangan Tiru Hasilnya, Lihat Prosesnya.
Tanggapi Fenomena Orang Kaya di Usia Muda, Rhenald Kasali: Jangan Tiru Hasilnya, Lihat Prosesnya. /Tangkap Layar YouTube.com/Badan Perlindungan Konsumen Nasional

KABAR BESUKI - Guru Besar Universitas Indonesia (UI) Rhenald Kasali menanggapi fenomena beberapa orang kaya di usia muda yang terbilang sukses.

Rhenald Kasali mengingatkan kepada generasi muda agar tidak terkesima atau bahkan meniru mentah-mentah terhadap hasil akhir yang diraih sejumlah orang kaya di usia muda.

Rhenald Kasali menekankan terhadap pentingnya menjalani proses untuk menuju hasil akhir yang memuaskan, sebagaimana yang dilakukan oleh sejumlah orang kaya di usia muda.

Rhenald Kasali menegaskan, privilege yang dimiliki sejumlah orang kaya di usia muda tak akan berarti apapun tanpa kerja keras yang luar biasa.

"Jangan tiru hasilnya tapi lihat prosesnya. Memang ada privilege masing-masing, tapi mereka kerja keras yang sangat luar biasa," kata Rhenald Kasali sebagaimana dikutip Kabar Besuki dalam siaran langsung yang ditayangkan oleh akun Instagram @pikiranrakyat pada Jumat, 18 Maret 2022.

Baca Juga: Banyak Orang Anggap Harta Sebagai Cermin Keberhasilan, Rhenald Kasali: Alat Marketing, Itu Penjerat

Rhenald Kasali memberikan contoh mengenai kisah sukses beberapa tokoh IT dunia seperti Bill Gates, Steve Jobs (alm.), hingga Mark Zuckerberg.

Dia menegaskan bahwa keberhasilan mereka sebagai orang kaya di usia muda tidaklah dilalui dengan mudah.

Dia mengungkapkan, mereka telah melalui proses yang sangat panjang, bahkan harus menghadapi sejumlah kepahitan sebelum merasakan apa yang dicapainya saat ini.

"Hasil itu tidak dicapai dengan seketika. Bill Gates, Steve Job (alm.), Mark Zuckerberg, semuanya memerlukan proses yang panjang. Mereka mengalami suka duka yang sangat berat," ujarnya.

Baca Juga: Rhenald Kasali Ingatkan Anak Muda di Tengah Fenomena Crazy Rich: Kaya Boleh, yang Tidak Boleh Memaksakan Diri

Di sisi lain, Rhenald Kasali juga membeberkan cerita tentang sejumlah perempuan yang sukses menduduki jabatan mentereng di berbagai perusahaan ternama.

Dia mengatakan, hampir semua perempuan yang menduduki posisi strategis dalam perusahaan merupakan sosok single parent.

Dia juga menjelaskan bahwa banyak perempuan yang sukses dalam menduduki jabatan bisnis justru berkali-kali menderita kegagalan dalam hal berumah tangga.

"Hampir semua perempuan yang mencapai posisi itu single parent, menikah beberapa kali, pengorbanannya sangat besar," ucapnya.

Baca Juga: 5 Karakter Uang Menurut Rhenald Kasali yang Tak Banyak Diketahui Orang, Simak Selengkapnya

Tak cukup sampai di situ, Rhenald Kasali juga menekankan pentingnya kombinasi kerja keras dan kerja cerdas khususnya bagi generasi muda atau pekerja pemula (fresh graduate).

Menurutnya, kerja keras dan kerja cerdas tak dapat berjalan dengan sendiri-sendiri untuk mencapai hasil yang lebih maksimal.

"Work hard dengan work smart adalah dua hal yang jadi satu, tidak bisa berdiri sendiri," tuturnya.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Instagram @pikiranrakyat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah