Aksi Israel Dinilai Nampak Makin Melebar Tak Beralasan, Kini Giliran Rumah Kepala Hamas Dikabarkan Dibom

- 16 Mei 2021, 16:25 WIB
Israel bom rumah kepala milisi Palestina, Hamas di Gaja dan sebut penyerangan terhadap Palestina masih akan dilakukan.
Israel bom rumah kepala milisi Palestina, Hamas di Gaja dan sebut penyerangan terhadap Palestina masih akan dilakukan. /Reuters/Suhaib Salem/

KABAR BESUKI - Beberapa waktu lalu, Israel dikabarkan mengebom gedung perkantoran Al Jazeera dan Associated Press (AP).

Namun tak hanya itu, ternyata Israel juga mengebom kediaman pemimpin milisi Palestina Hamas di Gaza.

Dilansir Kabar Besuki dari laman Reuters, pengeboman itu dilakukan pada Minggu dini hari 16 Mei 2021 waktu setempat. Namun, belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam pengeboman tersebut atau tidak.

Baca Juga: Heboh Video Seorang Pemuda Asal Lebanon Tewas Seketika Setelah Ditembak Mati oleh Tentara Israel

Selama pertempurannya dengan Palestina, Israel selalu mengklaim bahwa yang menjadi sasarannya adalah basis operasi Hamas di Gaza, bukan warga sipil.

Namun, tindakan Israel tampaknya dinilai meluas dan malah makin melebar tak beralasan.

Pengeboman gedung perkantoran Al Jazeera dan PA pada hari Sabtu itu didasarkan pada dugaan Hamas ada di sana. Fokus utama mereka adalah lokasi peluncuran roket dan kediaman pimpinan Hamas.

Baca Juga: Terungkap Ternyata Amanda Manopo Pisah Karena Diputusin oleh Billy Syahputra, Begini Alasannya

Sejauh ini, Israel mengklaim telah membunuh 16 anggota Hamas. Mereka terdiri dari seorang komandan dan 15 bawahan.

16 orang itu beroperasi di Gaza, di mana itu telah menjadi titik terpanas dalam pertempuran Israel-Palestina selama seminggu terakhir. Ini diumumkan Kamis oleh angkatan bersenjata Israel.

Adapun Israel telah menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menghentikan serangan terhadap Palestina dalam waktu dekat.

Faktanya, kata mereka, gencatan senjata belum dipertimbangkan meskipun ada tekanan dari berbagai negara yang menormalisasi hubungan diplomatik dengannya.

Baca Juga: Konflik Makin Panas Membara, Pimpinan Hamas: Kami Telah Memperingatkan untuk Tidak Menyentuh Masjid Al Aqsa!

Sebelumnya, sebuah gedung yang menampung kantor media internasional, termasuk Al Jazeera, di Jalur Gaza terkena bom Israel pada Sabtu, 15 Mei 2021. Gedung tersebut hancur lebur.

Belum ada laporan resmi mengenai korban dan jumlah korban yang diderita akibat pengeboman tersebut.

Rekaman video yang dirilis oleh Al Jazeera menunjukkan gedung Al-Jalaa 11 lantai hancur setelah dibom. Debu dan puing-puing beterbangan di udara.***

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: REUTERS


Tags

Terkini

x