Pasukan Taliban Mencegah Dengan Senjata Para Pengungsi dari Afghanistan untuk Mencapai Bandara di Kabul

- 19 Agustus 2021, 11:04 WIB
Pasukan Taliban Mencegah Dengan Senjata Para Pengungsi dari Afghanistan untuk Mencapai Bandara di Kabul
Pasukan Taliban Mencegah Dengan Senjata Para Pengungsi dari Afghanistan untuk Mencapai Bandara di Kabul /Pajhwok Afghan News/Handout via REUTERS/

"Tapi, kami tidak berniat melukai siapa pun," kata pejabat Taliban.

Ketika pengangkutan warga negara Barat dan warga Afghanistan yang bekerja untuk pemerintah asing berusaha ditingkatkan, Biden mengatakan pasukan AS akan tetap ada sampai evakuasi warga Amerika selesai.

Bahkan jika itu berarti harus melewati batas waktu AS yang diketahui proses evakuasi hingga 31 Agustus untuk penarikan penuh.

Presiden, yang telah menghadapi kritik tentang kepergian tentara AS, mengatakan kekacauan tidak bisa dihindari.

Baca Juga: Taliban Secara Bertahap Akan Memperlihatkan Kepemimpinannya Kepada Dunia Berdasarkan Hukum Agama Syariah

Ditanya dalam sebuah wawancara dengan ABC News apakah keluarnya pasukan AS bisa ditangani dengan lebih baik, namun Biden mengatakan tidak dapat dipungkiri bahwa kekacauan akan terjadi.

"Gagasan bahwa entah bagaimana, ada cara untuk keluar tanpa kekacauan yang terjadi, saya tidak tahu bagaimana caranya," jawab Biden.

Wakil Menteri Luar Negeri AS Wendy Sherman mengatakan kepada wartawan agar Taliban mengizinkan semua warga negara Amerika, semua warga negara ketiga, dan semua warga Afghanistan keluar dari negara tersebut dengan aman dan tanpa gangguan.

Baca Juga: Joe Biden Mengancam Akan Hancurkan Kelompok Taliban Jika Lakukan Ini

Tetapi 4.500 tentara AS di Kabul tidak dapat membantu membawa orang ke bandara untuk evakuasi karena mereka fokus untuk mengamankan lapangan terbang.

Halaman:

Editor: Prasetyo Bagus Pramono

Sumber: Reuters


Tags

Terkini